Semua daerah, lanjutnya, memiliki potensi, tapi persoalannya bisa digarap atau tidak. Firhando menilai Kota Batu ini sangat bisa karena memenuhi syarat. “Misalnya cable car atau kereta gantung. Dengan kontur yang hampir sama dengan Luzern di Swiss dan Kota Chengdu di China yang sangat bagus, saya rasa Batu bisa dijadikan seperti itu,” katanya.
Di dua kota luar negeri ini, lanjut Firhando, ada sungainya, ada pohon-pohonnya natural yang tumbuh tapi diperbaiki, diarahkan dan dirawat. “Ini belum irisan yang menuju Bromo, wilayah itu menarik. Kalau kita sudah punya B3D ini, kita bikin poros nanti, misalnya poros Batu-Bromo-Bali. Ini harus diciptakan,” pungkas calon walikota yang berpasangan dengan H. Rudi sebagai calon wakil walikotanya.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait