Seperti diketahui, peserta aksi berencana untuk konvoi ke kantor Badan Pengelola Transportasi Darat (BPTD) XI Jawa Timur dan Polda Jawa Timur. Setelahnya, aksi akan berlanjut ke kantor perwakilan 4 aplikator yakni Shopee di Jalan Ronggolawe, Gojek di Raya Ngagel, Grab di Plasa Boulevard Pemuda di depan WTC, dan In Driver di MNC Tower di TAIS Nasution.
Massa aksi juga akan bergerak ke Kantor Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) Kanwil IV Jawa Timur di Jalan Basuki Rachmad, DPRD Jawa Timur di Jalan Indrapura dan berakhir di Grahadi Jalan Gubernur Suryo.
Adapun aksi demo damai bertajuk “Reuni Akbar Frontal Jawa Timur” kali ini mengusung beberapa tuntutan, yakni :
1. Hadirkan Menteri Perhubungan atau diwakili Dirjen Perhubungan Darat di Surabaya saat aksi untuk implementasi PM 12 dan KP 348
2. Hadirkan aplikator pusat pemegang keputusan untuk dapat mengubah tarif yakni tarif nett atau bersih yang diterima driver selaku mitra
3. Evaluasi biaya tambahan yang diberlakukan oleh aplikasi saat ini
4. Mendorong pemerintah untuk meninjau dan menindak aplikasi baru yang tidak sesuai dengan aturan yang berlaku.
Ketua Presidium Front Drive Online Tolak Aplikator Nakal (FRONTAL) Jawa Timur, Tito Achmad mengatakan, lokasi-lokasi aksi sudah direncanakan dari awal. Pihaknya akan menjangkau dengan berbagai cara supaya bisa menyampaikan tuntutan yang ada. “Kami ingin ada kejelasan mengenai penambahan tarif dan kebijakan-kebijakan lain,” ungkapnya.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait