SURABAYA, iNewsSurabaya.id – Kota Pahlawan menghadirkan pengalaman kuliner unik yang memadukan cita rasa dengan pertunjukan seni dan budaya. Acara bertajuk Legacy Dining Experience digelar di Surabaya pada Sabtu–Minggu (23–24 Agustus 2025), menjadi magnet bagi komunitas, pelaku usaha, sekaligus pecinta kuliner yang ingin merasakan sensasi berbeda.
Selama dua hari, para tamu disuguhi rangkaian hidangan khas yang dikurasi langsung oleh chef berpengalaman lebih dari 20 tahun. Uniknya, setiap menu tidak hanya dinikmati dari sisi rasa, tetapi juga dikemas dengan narasi budaya. Konsep ini merujuk pada perjalanan Dinasti Han dalam memperkenalkan tradisi kuliner ke berbagai belahan dunia.
“Program ini kami hadirkan untuk memberikan pengalaman berkesan. Melalui sajian makanan, kami ingin menyampaikan cerita perjalanan budaya,” ujar Edy Nizon Fong, General Manager Legacy Ballroom Surabaya.
Tidak berhenti di meja makan, acara ini juga diramaikan dengan pertunjukan seni tradisional, musik, hingga penampilan khusus yang semakin menambah kehangatan suasana. Perpaduan antara gastronomi, seni, dan gaya hidup ini disebut-sebut sebagai konsep pertama di Surabaya yang menggabungkan rasa, cerita, dan hiburan dalam satu panggung.
Banyak pengunjung mengaku terkesan dengan pengalaman yang berbeda ini. “Saya tidak hanya mencicipi makanan, tapi juga merasakan cerita di balik setiap sajian. Rasanya seperti berwisata budaya,” ungkap Livia, salah seorang tamu.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait
