Kontroversi! Terpilih Ketua DPD Jatim, Emil Tasyakuran dan Minta Kader Besarkan Partai Bersama

Arif Ardliyanto
Emil Elestianto Dardak menggelar tasyakuran karena telah ditunjuk sebagai Ketua DPD Partai Demokrat oleh DPP

SURABAYA, iNews.id – Kontroversi penunjukan Emil Elestianto Dardak sebagai Ketua DPD membuat DPC se-Jatim muncul mosi tak percaya. Untuk meredam itu, Emil turun tangan meluruskan penunjukan DPP terhadap dirinya.

Emil menuturkan, keberadaan dirinya di Partai Demokrat bertujuan untuk membesarkan partai secara bersama-sama. Ia mengakui sempat terjadi dinamika di tubuh internal seiring pelaksanaan musyawarah daerah beberapa waktu lalu.

"Tidak perlu dibahas lagi saat Musda memilih siapa. Kami dari awal bareng-bareng sehingga membangun partai harus bersama-sama," ujarnya di sela tasyakuran dan doa bersama di Pondok Pesantren Al Jihad Surabaya.

Saat Musda VI DPD Demokrat Jatim beberapa waktu lalu, nama Emil Elestianto Dardak diusulkan bersama Bayu Airlangga untuk mempin Jatim. Meski belum ada pernyataan resmi, namun melalui Ketua BPOKK DPP Partai Demokrat, Herman Khaeron menyampaikan bahwa nama Emil Elestianto Dardak dipilih menjadi Ketua periode 2022-2027.

Emil Dardak yang juga Wakil Gubernur Jatim itu diberi waktu selama 14 hari untuk memilih pengurus daerah. "Ada prosesnya dan sekarang tim formatur sedang menyusun," ucap mantan Bupati Trenggalek tersebut.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network