Peringati Hari Laut Sedunia, Dr Salim Minta Kader PKS Teruskan Kolaborasi Sejahterakan Nelayan

Sementara itu Wali Kota Eri Cahyadi dalam kegiatan itu senada dengan Wagub Emil. Menurutnya gotong royong dan kebersamaan adalah kunci untuk mensejahterakan masyarakat nelayan.
"Hari ini, kita semua ditunjukkan oleh PKS bagaimana sinergi dan kolaborasi untuk membangun masyarakat nelayan. Matur nuwun, hari ini kita ditunjukkan semangat gotong royong itu," tegasnya.
Ia kemudian berharap dengan semangat gotong royong yang ada di semua elemen masyarakat akan menjadikan Surabaya menjadi kota yang baldatun toyyibatun warobbun ghofur.
"Surabaya ke depan, in syaa Allah akan tidak hanya akan berupaya meningkatkan kesejahteraan para nelayan, tapi juga akan mengembangkan wisata laut. Di Surabaya ada Bung Tomo, Bung Karno juga lahir di sini. Semangat juang di sini, terus berkobar," ujarnya bersemangat
Editor : Ali Masduki