get app
inews
Aa Text
Read Next : Tingkatkan Kompetensi, Tim Dokter Mata NEC Gelar Lasik Course

Klinik Mata NEC Surabaya Membuka Lasik Course, Pusat Edukasi Dokter Spesialis Mata

Minggu, 24 Juli 2022 | 19:27 WIB
header img
Salah satu peserta dokter mata saat melakukan wetlab Lasik di National Eye Center untuk memnuhi kebutuhan Refraktif Surgery di Indonesia. (Foto: Istimewa)

Dijelaskan, dr. Nuke, tujuan dari Lasik Course yang terselenggara atas dukungan Zeiss, Sanbe, Cendo, Ophtalindo, PT. Medeq, Berjaya Mandarin, Surya Tama Medika, dan Karya Duta ini adalah untuk memperbanyak dokter-dokter spesialis mata berkompeten di bidangnya, khususnya dalam ketepatan pemeriksaan dan perencanaan tatalaksana pasien Lasik. 

Selain itu, diharapkan para peserta dokter mata dapat update  pengetahuan mengenai langkah demi langkah dalam melakukan Femto Lasik hingga studi kasus pada lasik. 

Sementara itu, salah satu peserta dr. Fatahillah Malik, SpM dari Cirebon, mengaku sangat antusias mengikuti Lasik Course, untuk upgrade info & skill tentang Laser Vision Correction. 

Bahkan di National Eye Center, dirinya mengaku mendapat materi-materi baru dari para pemateri yang berpengalaman. 

"Harapannya kegiatan seperti ini bisa intens dilakukan agar bisa memperbanyak dokter-dokter mata berkompeten di bidang Refraktif Surgery, dan mengimbangi kebutuhan masyarakat yang ingin memiliki kualitas penglihatan lebih baik dan  bebas dari kacamata serta softlens," ungkapnya.

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut