MUSI BANYUASIN, iNews.id - PT PGN Tbk, Subholding Gas Pertamina berkomitmen dalam upaya pengembangan pemanfaatan gas bumi domestik untuk membantu pemerintah dalam menekan impor energi di masa transisi energi saat ini.
Sejalan dengan komitmen tersebut (Pj) Bupati Musi Banyuasin melaksanakan audiensi dengan manajemen PGN dalam rangka pengembangan jargas tambahan dengan potensi sebanyak 2500 Sambungan Rumah (SR) di Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Sumatera Selatan.
Tambahan jargas ini rencananya akan dibangun di Kecamatan Sekayu meliputi empat kelurahan yaitu Kel. Balai Agung, Kel. Soak Baru, Kel. Serasan Jaya, dan Kel. Kayuara.
Sejak tahun 2017, PGN telah melayani 13.385 SR pelanggan aktif yang tersebar di wilayah Kec. Sekayu, Kec. Sungai Lilin, dan Kec. Bayung Lencir.
Penjabat (Pj) Bupati Musi Banyuasin Drs H Apriyadi menyatakan bahwa kedepan Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin akan melaksanakan kerjasama dengan PGN terkait pengembangan jaringan gas ke desa-desa di Kabupaten Musi Banyuasin.
Terutama desa-desa yang sudah berdampingan dengan kecamatan-kecamatan yang sudah ada jaringan gas.
"Insha Allah, ada beberapa pola yang akan kami laksanakan dan kami, Pemeritah Kabupaten Musi Banyuasin maupun PGN, bertekad bahwa masyarakat harus maksimal menikmati gas yang berasal dari Musi Banyuasin sendiri. Ini yang menjadi kebanggan dan kesenangan bisa berdiskusi dengan PGN," ujar Apriyadi.
Editor : Ali Masduki