get app
inews
Aa Read Next : Lapas dan Rutan Terbaik Indonesia Ternyata Ada di Jawa Timur, Mana Saja?

Wisata Desa Gelam, Inovasi Kepala Desa Nyentrik yang Jadi Contoh Jawa Timur

Rabu, 17 Agustus 2022 | 14:39 WIB
header img
Salah satu desa yang memiliki potensi menjadi wisata besar adalah Desa Gelam, Kecamatan Candi, Sidoarjo, Jawa Timur dengan melakukan inovasi-inovasi baru. Foto iNewsSurabaya/arif

SIDOARJO, iNews.idWisata Desa terus berkembang di wilayah Jawa Timur. Salah satu desa yang memiliki potensi menjadi wisata besar adalah Desa Gelam, Kecamatan Candi, Sidoarjo, Jawa Timur dengan melakukan inovasi-inovasi baru.

Lokasi desa ini berada dipinggir selatan Kota Sidoarjo, di dalam desa terdapat lokasi wisata yang sangat unik dan menarik. Apalagi wisata desa ini dilihat malam hari, suasana menarik semakin terasa, terdapat lampu-lampu yang membuat lokasi wisata semakin indah. Di lokasi ini terdapat lahan sekitar 3 hektar yang bakal dikembangkan menjadi Wisata Desa.

Saat ini, lokasi Desa Wisata ini terdapat kolam pemancingan, wisata pertanian, hingga lokasi olah raga. Yang lebih menarik, di tengah lokasi ini terdapat musala berbentuk kapal. Penempatan musala di tengah lokasi wisata ini sebagai simbol mengingatkan perjuangan leluhur. “Banyak sejarah yang ada di desa ini. Saya akan mengembangkan wisata ini lebih maju lagi,” ungkap Kepala Desa Gelam, Kecamatan Candi, Sidoarjo, Muhammad Muslich.

Muslich mengatakan, Wisata Desa yang dikembangkan ini akan diserahkan ke BUMDes sebagai pengelola. Dengan begitu, masyarakat akan mandiri perekonomian akan berkembang dengan baik. Perkembangan ekonomi ini akan meningkatkan pengentasan kemiskinan dan pengangguran. Karena banyak usaha yang terjadi didalam wisata ini.

“Di dalam wisata nanti ada lapangan olah raga, kolam renang, dan café. Jadi warga nanti tidak hanya tergantung pada pabrik untuk kerja. Mereka bisa mengembangkan UMKM,” ujarnya.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Berita iNews Surabaya di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut