get app
inews
Aa Read Next : BSN Luncurkan CRM untuk Keamanan Pangan dan Lingkungan Indonesia

Inilah Pemenang Lomba Penulisan dan Foto Jurnalistik BSN 2022

Jum'at, 07 Oktober 2022 | 08:25 WIB
header img
Para jurnalis yang berhasil menjuarai lomba dengan tema "Peran BSN dan Stakeholder dalam Meningkatkan Daya Saing Produk Pupuk. Foto/Istimewa.

SOLO, iNewsSurabaya.id - Momen yang ditunggu-tunggu oleh para jurnalis peserta Lomba Penulisan dan Fotografi Jurnalistik BSN Tahun 2022 akhirnya tiba. 

Badan Standardisasi Nasional (BSN) akhirnya menentukan para jurnalis terbaik yang berhasil menjuarai lomba dengan tema "Peran BSN dan Stakeholder dalam Meningkatkan Daya Saing Produk Pupuk". 

Panitia mencatat, total artikel yang masuk berjumlah 56 naskah media online dari 47 jurnalis. Untuk artikel media cetak berjumlah 14 naskah dari 13 jurnalis. Sedangkan untuk kategori fotografi berjumlah 32 foto dari 12 jurnalis. 

BACA JUGA :

BSN Gelar Lomba Penulisan dan Foto Jurnalistik 2022, Total Hadiah Rp30 Juta

Pranata Humas Madya selaku Koordinator Humas Badan Standardisasi Nasional (BSN), Denny Wahyudhi mengatakan, bahwa penilaian lomba penulisan untuk wartawan media massa cetak dan online berdasarkan pada kriteria bahasa, investigasi, deskripsi, analisis, dan solusi. 

"Adapun, penilaian fotografi jurnalistik untuk wartawan media massa cetak dan online berdasarkan kriteria keterangan foto dengan tema, keterangan foto, dan teknik fotografi," ujarnya.

Berdasarkan hasil keputusan Dewan Juri pada tanggal 26 September 2022 diperoleh hasil untuk kategori Media Cetak, Juara 1 yakni Anton Chrisbiyanto dengan judul artikel "SNI Pupuk untuk Tingkatkan Daya Saing" dimuat pada Koran Sindo pada tanggal 15 September 2022.

Juara 2, Siemen Martin dengan judul artikel "Peran BSN Tingkatkan Ketahanan Pangan: Penggunaan Pupuk Ber-SNI Jamin Produk Petani Milenial Berkualitas" dimuat pada Koran Tribun Sumsel, pada Jumat, 16 September 2022.

Juara 3, Ayu Prawitasari dengan judul artikel "SNI untuk Surplus Padi" yang dimuat di Koran Solo, 5 September 2022.

Editor : Ali Masduki

Follow Berita iNews Surabaya di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut