get app
inews
Aa Text
Read Next : Kontroversi Usulan Soeharto sebagai Pahlawan Nasional, Golkar Jatim Bersikukuh

Kenang Jasa Pahlawan, Koarmada II Tabur Bunga di TMP 10 Nopember Surabaya

Kamis, 02 Desember 2021 | 09:29 WIB
header img
Kaskoarmada II Laksma TNI Rachmad Jayadi, menabur bunga di TMP 10 Nopember Surabaya, Kamis (2/11/2021). (Foto: iNewsSurabaya/Ali Masduki)

SURABAYA, iNews.id - TNI Angkatan Laut Komando Armada II melaksanakan Tabur Bunga atau Ziarah di Taman Makam Pahlawan (TMP) 10 Nopember Surabaya, di Jalan Mayjen Sungkono, Surabaya, Selasa (2/12/2021). 

Kepala Staf Koarmada II (Kaskoarmada II), Laksma TNI Rachmad Jayadi, mewakili Panglima Koarmada II Laksda TNI Dr.Iwan Isnurwanto, mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan rangkaian peringatan Hari Armada Republik Indonesia yang jatuh pada 5 Desember 2021.

Hari Armada RI Tahun 2021 ini mengambil tema "Armada RI Ksatria Pengawal Samudera Untuk Indonesia Tumbuh, Indonesia Maju“.

"Tabur Bunga atau Ziarah ini untuk menganang jasa pahlawan yang telah gugur dalam mempertahankan kemerdekaan Republik Indonnesia. Sebelumnya Koarmada II juga melaksanakan berbagai kegiatan untuk masyarakat, termasuk percepatn vaksinasi di sejumlah daerah," terangnya.

Di TMP 10 Nopember Surabaya sendiri, tercatat ada 19 prajurit TNI AL yang dimakamkan, selain para pejuang yang ikut berjuang membela negara. 

Tabur Bunga dan Ziarah makam berjalan khidmat. Kegiatan diawali dengan penghormatan kepada arwah para pahlawan dipimpin oleh Pimpinan Ziarah. kemudian dilanjutkan mengheningkan cipta dipimpin oleh Pimpinan Ziarah. 

Setelah itu Persiapan dan peletakan karangan bunga oleh Pimpinan Ziarah. Penghormatan Akhir kepada arwah para Pahlawan dipimpin oleh Pimpinan Ziarah, dan terakhir Penaburan bunga oleh Pimpinan Ziarah didampingi para Pejabat Utama dan Jalasenastri.

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut