Logo Network
Network

4 Mahasiswa Fikom UC Ajari Anak Sanggar Merah Merdeka Bahasa Inggris, Ini Alasannya

Arif Ardliyanto
.
Rabu, 07 Desember 2022 | 21:55 WIB
4 Mahasiswa Fikom UC Ajari Anak Sanggar Merah Merdeka Bahasa Inggris, Ini Alasannya
Empat mahasiswa Universitas Ciputra turun ke masyarakat selama tiga minggu untuk melakuan pembelajaran Bahas Inggris di Sanggar Merah Merdeka. Foto iNewsSurabaya/ist

SURABAYA, iNewsSurabaya.idUniversitas Ciputra (UC) Surabaya menunjukan kualitas ditengah masyarakat. Kampus yang berada di Citraland ini meminta mahasiswanya untuk melakukan praktek di tengah warga secara langsung.

Ada empat mahasiswa Universitas Ciputra yang turun ke masyarakat. Mereka berasal dari Fakultas Ilmu Komunikasi (Fikom), selama tiga minggu mereka melakukan survei di Sanggar Merah Merdeka, Surabaya. Mahasiswa ini mencari kekurangan didalam sanggar, kemudian mencari solusi untuk penghuni sanggar.

Salah satu temuan survei tersebut adalah adanya kendala pembelajaran Bahasa Inggris. Untuk itu, mahasiswa-mahasiswa ini membuat event dengan tema “Let’s Have Fun with English” di Sanggar Merah Merdeka Surabaya.

“Hasil survei kami menyebutkan, ada kendala pembelajaran anak-anak kelas 2-3 SD. Mereka kesulitan pembelajar mengenai Bahasa Inggris,” ujar Christabella, Mahasiswa  Fikom Universitas Ciputra (UC) Surabaya.

Follow Berita iNews Surabaya di Google News

Halaman : 1 2
Bagikan Artikel Ini