get app
inews
Aa Read Next : Prihatin Perang, LAZISNU Surabaya Saluran Sumbangan ke Palestina

Komitmen KASAL Wujudkan Prajurit TNI AL yang Profesional dan Tangguh

Jum'at, 20 Januari 2023 | 10:22 WIB
header img
Kasal meresmikan gedung Mako Koopskasel dan Gedung Submarine Fire Damage Control Trainer (SFDCT) Koarmada RI yang berlokasi di Kesatrian Koopskasel Ujung Surabaya, Kamis (19/1/2023). Foto/Dispen

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Kepala Staf Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Muhammad Ali berkomitmen mewujudkan prajurit TNI Angkatan Laut yang profesional dan tangguh. Namun juga dilatar belakangi kemajuan teknologi modern.

Untuk itu, kebijakan pimpinan TNI Angkatan Laut akan terus melanjutkan upaya pemenuhan sarana dan prasarana yang dibutuhkan oleh prajurit dan operasional organisasi di seluruh jajaran. 

“Tidak lain dan tidak bukan hal tersebut dimaksudkan untuk meningkatkan kesejahteraan dan profesionalisme prajurit sesuai dengan visi saya," tegasnya usai meresmikan gedung Mako Koopskasel dan Gedung Submarine Fire Damage Control Trainer (SFDCT)  Koarmada RI yang berlokasi di Kesatrian Koopskasel Ujung Surabaya, Kamis (19/1/2023).

Menurut Laksamana TNI Muhammad Ali, dalam rangka optimalisasi pelaksanaan tugas dan fungsi Koopskasel secara berkesinambungan, maka diperlukan adanya Markas Komando Koopskasel sebagai sarana pelaksanaan Kodal maupun fungsi administrasi. 

Ke depan, diharapkan manajemen pengawasan, pengendalian, dan penanganan operasi kapal selam dapat dilaksanakan secara khusus oleh Koopkasel, dilengkapi dengan perangkat maupun peralatan pendukung yang modern serta diawaki sumber daya manusia yang handal.

Sedangkan Fasilitas Submarine Fire Damage Control Trainer (SFDCT) yang kita resmikan hari ini, nantinya merupakan bagian dari fasilitas Puslatkasel, sebagai tempat untuk menyelenggarakan latihan dan kursus penyelamatan kapal, baik personel maupun material dari bahaya kebakaran dan kebocoran kapal selam. 

Dengan demikian, maka prajurit kapal selam senantiasa terasah kemampuannya, khususnya dalam menanggulangi kedaruratan di kapal selam. 

Ia berharap, dengan adanya gedung Mako Koopskasel dan fasilitas latihan ini, akan meningkatkan profesionalisme dan kemampuan para prajurit hiu kencana, sehingga mampu menjawab tuntutan tugas di masa mendatang. 

"Pesan saya kepada seluruh prajurit hiu kencana, agar fasilitas yang sudah tersedia ini senantiasa dijaga dan dirawat dengan baik,” tuturnya.

Hadir dalam peresmian ini diantaranyapejabat utama TNI AL dan Komandan Komando Operasi Kapal Selam (Dankoopskasel) Koarmada RI Laksma TNI Indra Agus Wijaya.

Adapun pejabat utama TNI AL tersebut antara lain para Asisten Kasal, Pangkoarmada RI Laksdya TNI Herru Kusmanto dan para asisten Pangkoarmada RI, serta para Pimpinan Kotama TNI AL Wilayah Surabaya. Turut hadir pula Ketua Umum Jalasenastri Ny. Fera Muhammad Ali, pengurus Pusat Jalasenastri dan Ketua Cabang 2 Gabungan Jalasenastri Armada RI Ny.Maya Indra Wijaya.

Sebelum acara puncak peresmian yaitu penandatanganan prasasti oleh Kasal dan pemotongan pita oleh Ketua Umum Jalasenastri, acara diawali dengan laporan pelaksanaan pembangunan Mako Koopskasel oleh Kadisfaslanal Laksma TNI Eko Sunarjanto dan laporan pembanungan gedung SFDCT oleh Kadisenlekal Laksma TNI Teguh Prasetyo,

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut