Menit ke-7 peluang pertama didapat PSM Makassar melalui tendangan bebas Wiljan Pluim, namun berhasil dihalau pemain belakang Persija, Ondrej Kudela. Dua menit berselang giliran Yacob Sayuti melepas tendangan keras di depan gawang Persija, namun Hansamu Yama berhasil memblok tendangan Yacob.
Menit ke-21 Abdulla Yusuf membuat seisi Stadion Patriot bergumuruh. Mendapat umpan matang Rokok Simanjuntak berhasil diselesaikan dengan dingin Yusuf, skor 1-0 untuk keunggulan Persija Jakarta atas PSM Makassar. Menit ke-24 PSM Makassar hampir menyamakan kedudukan melalui tendangan Kenzo Nambu, beruntung yang masuk ke dalam gawang masih bisa di sapu bersih Hansamu Yama.
Menit ke-34 PSM Makassar kembali mendapat peluang melalui tendangan Yance Sayuri, namun membentur mistar gawang Persija, yang dikawal Andritany Ardhiyasa. Menit ke-36 Persija Jakarta berhasil menambah keunggulan melalui tendangan terukur Aji Kusuma meneruskan umpan terobosan Riko Simanjuntak, skor 2-0 untuk Persija.
PSM Makassar terus mencoba memperkecil kedudukan dengan mengurung pertahanan Persija Jakarta di sisa waktu yang ada, namun hingga akhir babak pertama skor 2-0 tidak berubah untuk keunggulan Persija Jakarta atas PSM Makassar.
Editor : Arif Ardliyanto