SUMENEP, iNews.id – Akhir tahun 2021 menjadi tahun mutasi dikalangan Pemeirntah Kabupaten (Pemkab) Sumenep. Bupati Sumenep, Achmad Fauzi melantik 24 pejabat tinggi pratama (PTP) atau Kepala Dinas dan mengosongkan lima jabatan Kepala Dinas.
Mutasi ini sudah sesuai dengan Peraturan Menteri PANRB 2019. Namun, Bupati menyisakan lima jabatan penting stingkat Kepala Dinas yang belum terisi. “Lima jabatan yang masih kosong masih dalam tahap pengajuan ke KASN,” kata Bupati Sumenep, Achmad Fauzi.
Diantara jabatan yang masih kosong adalah Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kasatpol PP, Kepala Dinas Sosial (Dinsos), Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), dan Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH). Menurutnya, penyelenggaraan pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan di tempatkan di Bandara Trunojoyo agar semua pejabat yang dilantik bisa terbang menembus angkasa seperti pesawat.
“Para pejabat yang dilantik bisa meniru pesawat yang bisa terbang melaju tinggi ke angkasa,” ujarnya.
Kabupaten Sumenep sangat membutuhkan pejabat yang mempunyai komitmen yang tinggi juga berdedikasi tinggi, jujur dan loyal kepada atasannya. Dengan komitmen yang dibangun akan berdampak kepada kemajuan dan kemakmuran bagi masyarakat Kabupaten berjuluk Kota Keris
Berikut Nama-nama Pejabat Eselon II yang Dimutasi:
- Kepala Dispertahortbun Kabupaten Sumenep: Arif Firmanto
- Kepala Dinas Pendidikan Sumenep: Agus Dwi Saputra
- Kepala Bappeda Sumenep: Yayak Nur Wahyudi
- Kepala BKPSDM Sumenep: Abdul Madjid
- Kepala Dinas Koperasi dan Perindag Sumenep: Ainur Rasyid
- Kepala Disparbudpora Sumenep: Moh. Iksan
- Kepala Dinas Perikanan dan Peternakan Sumenep: Agustiono Sulasno
- Kepala DPMPTSP Sumenep: Abd Rahman
- Kepala Dinas Kesehatan & KB Sumenep: Agus Mulyono
- Kepala Dinas PU dan Tata Ruang : Eri Susanto
- Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Pemukiman Sumenep: Moh. Jakfar
- Kepala Dishubkominfo Sumenep: Ferdiansyah Tetrajaya
- Kepala Bakesbangpol Sumenep: Purwo Edi Prasetia
- Kepala Inspektorat Kabupaten Sumenep: Titik Suryati
- Sekretariat DPRD Sumenep: Fajar Rahman
- Kepala Disdukcapil Sumenep: Sahwan Effendi
- Kepala Dinas Perpusda: Edi Sutrisno
- Kepala DPPKA Sumenep: Rudi Yuyianto
- Asisten Perekonomian Setda Sumenep: Ahmad Masuni
- Asisten Administrasi Setda Sumenep: M Ramli
- Asisten Pemerintahan Setda Sumenep: Didik Wahyudi
- Staf Ahli: Sustono
- Staf Ahli: Akhmad Zaini
- Staf Ahli: Bambang Irianto
- Kepala DLH Sumenep: Kosong
- Kepala Dinsos Sumenep: Kosong
- Kasatpol PP Sumenep: Kosong
- Kepala DMPD Sumenep: Kosong
- Kepala BPBD Sumenep: Kosong
Editor : Arif Ardliyanto