get app
inews
Aa Text
Read Next : Kisah Perjuangan Vinicius Junior, Hadapi Perlakuan Rasisme Suporter, Begini Ungkapannya

Awal Tahun 2022, Real Madrid Dipecundangi Getafe  1-0 

Senin, 03 Januari 2022 | 06:38 WIB
header img
Real Madird tak berdaya menghadapi permainan efektif Getafe, mereka harus rela kalah dengan skor 1-0.(Foto : iNewsSurabaya/okezone)

SURABAYA, iNews.id - Laga pembuka Liga Spanyol awal tahun 2022 dimulai., pertandingan mempertemukan Getafe vs Real Madrid. Pertandingan kali ini, Real Madird tak berdaya menghadapi permainan efektif Getafe dengan kedudukan 1-0.

Enes Unal menjadi pahlawan Getafe ketika menjamu Real Madrid di Coliseum Alfonso Perez, Minggu (2/1) malam WIB. Tampil sebagai tim unggulan, Real Madrid malah dibuat terkejut. Pada menit ke-9, Getafe berhasil mencuri keunggulan melalui aksi Enes Unal yang mencuri bola dari kaki Eder Militao.
 
Selepas gol Unal, Real Madrid coba menekan lini belakang Getafe. Pada menit ke-17, Luka Modric nyaris membawa Los Blancos menyamakan kedudukan. Namun, sepakan melengkungnya digagalkan mistar gawang kawalan David Soria. Selepas peluang Modric, Los Blancos semakin gencar menekan lini belakang Getafe. Namun, mereka mulai kesulitan menciptakan peluang berarti dan skor 1-0 bertahan hingga babak pertama usai.
 
Selepas turun minum, Real Madrid kembali melanjutkan intensitas serangannya. Namun, mereka malah kembali kecolongan. Pada menit ke-55, Sandro nyaris menggandakan keunggulan Getafe. Namun, upayanya gagal menaklukkan Thibaut Courtois.

Pada menit ke-68, giliran Los Blancos yang mengancam melalui Karim Benzema. Akan tetapi, sepakan Benzema dari dalam kotak penalti berhasil dipatahkan pemain belakang Getafe sebelum sampai di gawang Soria.
 
Enam menit setelahnya, giliran David Alaba yang mendapat peluang emas. Namun, sepakan bebasnya dari luar kotak penalti gagal menemui sasaran. Setelah Alaba, Modric, Toni Kroos dan Eden Hazard juga sempat menciptakan peluang. Namun, upaya ketiga pemain itu gagal membuahkan hasil.

Real Madrid terus menekan lini belakang Getafe hingga menit-menit akhir pertandingan. Namun, Los Blancos gagal menyamakan kedudukan dan skor 1-0 bertahan hingga laga usai.

Kekalahan ini membuat Real Madrid gagal menjauhkan diri dari kejaran Sevilla. Los Nervionenses akan berjarak lima poin andai berhasil mengalahkan Cadiz pada Selasa (4/1) dinihari WIB.

SUSUNAN PEMAIN GETAFE VS REAL MADRID:

Getafe: 13-David Soria; 22-Damian Suarez, 3-Erick Cabaco (4-Allan Nyom 83′), 23-Stefan Mitrovic, 15-Jorge Cuenca, 17-Mathias Oliveira; 11-Carles Alena (5-Florentino Luis 74′), 20-Nemanja Maksimovic, 18-Mauro Arambarri; 12-Sandro Ramirez (7-Jaime Mata 64′), 10-Enes Unal (16-Jakub Jankto 83′)

Pelatih: Quique Sanchez Flores

Real Madrid: 1-Thibaut Courtois; 17-Lucas Vazquez (44-Peter Gonzalez 85′), 3-Eder Militao, 4-David Alaba, 23-Ferland Mendy (12-Marcelo 46′); 10-Luka Modric, 14-Casemiro, 8-Toni Kroos (22-Isco 85′); 21-Rodrygo Goes (24-Mariano Diaz 67′), 9-Karim Benzema, 11-Marco Asensio (7-Eden Hazard 46′)

Pelatih: Carlo Ancelotti

Kartu Kuning: Suarez 56′, Arambarri 82′, Oliveira 90′ – Rodrygo 21′, Casemiro 87′

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut