get app
inews
Aa Read Next : Koalisi Perubahan Retak, Sekjen Partai Demokrat Sebut Anies Baswedan Berkhianat, Ada Apa?

Perhatikan Petani dan Nelayan, PKS Surabaya Luncurkan Program Ekspedisi Oren

Senin, 03 Januari 2022 | 10:33 WIB
header img
DPD PKS Kota Surabaya berkomitmen meningkatkan pelayanan terhadap petani dan nelayan.(Foto : iNewsSurabaya/trisna)

SURABAYA, iNews.id - DPD PKS Kota Surabaya berkomitmen meningkatkan pelayanan terhadap petani dan nelayan. Di tahun 2022, PKS meluncurkan program Ekspedisi Oren PKS Surabaya dengan mendatangi nelayan di Keputih.

Bendahara DPD PKS Kota Surabaya, Arif Fahrudin mengatakan, petani tambak di kawasan Surabaya Timur menjadi salah satu perhatian PKS Surabaya. "Mengawali tahun 2022, PKS mengadakan ekspedisi oren. Ini bagian dari pelayanan PKS kepada para petani dan nelayan, khususnya petani tambak yang ada di kawasan ujung timur Surabaya," ujarnya.

Untuk saat ini, PKS menilai perhatian pemerintah terhadap petani dan nelayan masih kurang. Padahal jika pemerintah memberikan perhatian kepada mereka, ketahanan pangan dapat tercipta. "Perhatian pemerintah kepada petani dan nelayan masih kurang. Padahal mereka merupakan satu ekosistem dalam membangun ketahanan pangan, khususnya ketahanan pangan di Surabaya," tambahnya.

Anggota DPRD Provinsi Jatim Fraksi PKS, Lilik Hendrawati mengatakan PKS sebagai partai yang melayani rakyat terus berupaya memberikan perhatian kepada para petani dan nelayan. Fraksi PKS baik di tingkat Provinsi maupun Kota terus menampung aspirasi dari para petani dan memberikan advokasi kepada mereka. "Semua keluh-kesah dari teman-teman petani dan nelayan, Fraksi PKS terus melakukan advokasi baik itu di tingkat Provinsi maupun Kota, " kata Lilik yang juga bendahara DPW PKS ini.

Ekspedisi oren merupakan program awal tahun bidang Petani Pekerja dan nelayan DPD PKS Kota Surabaya. Dengan sub kegiatan diantaranya panen raya petani tambak. Hasil panen raya, sebanyak 200 kg sebagian dibagikan PKS kepada masyarakat sekitar.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Berita iNews Surabaya di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut