get app
inews
Aa Read Next : Ajak Transaksi Cashless, BRI BO Kapas Krampung Gelar Bazar Ramadhan di Pasar Nambangan

IBK Bank Gelar Pelatihan Batik Shibori, Dorong UMKM Naik Kelas

Minggu, 25 Juni 2023 | 16:24 WIB
header img
Peserta menunjukkan hasil dari pelatihan Batik Shibori yang digelar oleh IBK Bank Indonesia KC Samator Surabaya, di Novotel Samator Surabaya Timur, Minggu (25/6/2023). Foto: iNewsSurabaya.id/Ali Masduki

Sementara itu, Veni Rosita mengapresiasi gelaran pelatihan Batik Shibori yang digelar oleh PT Bank IBK Indonesia, Tbk. Menurutnya, pemilihan Shibori sangat tepat, karena dari sisi bisnis peluangnya masih terbuka lebar.

Shibori tidak hanya untuk kain, tapi juga bisa dijadikan bisnis tambahan. Selain kain, bisa untuk baju, home living ataupun aksesoris. Shibori juga bisa di aplikasikan di berbagai jenis kerajinan seperti tas. Disini Shibori bisa dikombinasikan dengan enceng gondok, anyaman-anyaman.

"Jadi seperti halnya batik, pengaplian batik tidak hanya di fashion tapi di banyak hal. Saya berharap lebih banyak orang mengenal Shibori dan pengaplikasian Shibori akan menjadi lebih luas. Sehingga banyak peluang usaha yang lebih luas juga," ungkapnya.

Pemilik brand Rosita Batik Shibori itu menjelaskan, bahwa Shibori merupakan metode dalam menciptakan motif pada kain dengan teknik ikat. Mirip dalam menghasilkan karya kain sasirangan maupun juputan yang telah ada di tanah air, Shibori juga menggunakan prinsip hampir sama.

Teknik Shibori yang berasal dari Jepang itu diakuinya juga memiliki keunikan tersendiri dalam proses penciptaannya. 

Jika ingin membuat Shibori, pertama yang harus disiapkan adalah material bahan baik dalam bentuk kain atau kaos dengan catatan tidak mengandung  polyester. Kemudian siapkan pewarnaan. Ini bisa menggunakan pewarnaan kimia atau alami. 

Selanjutnya untuk membuat pola, bisa menggunakan beragam peralatan seperti karet, benang, kelereng, batu, kayu hingga barang bekas. 

"Tapi kalau ingin mendapatkan hasil yang lebih advance bisa menggunakan jarum dan benang. Karena mengikat menggunakan benang, maka motif yang dihasilkan nantinya akan membentuk pola dengan batas garis dan guratan yang tipis.

"Jadi nanti jarum dengan benang ditarik kemudian dicelup, lalu setelah itu dilepas maka membentuk motif tertentu sesuai yang kita inginkan,” paparnya.

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut