SURABAYA, iNews.id - Liga Futsal Surabaya (LFS) 2022 resmi bergulir Sabtu (15-1-2022). Laga perdana LFS menyuguhkan antara Nisrina FC vs Pemuda Pancasila FC (PPFC) yang di gelar di Lapangan Futsal SL, Sukodoy, Sidoarjo.
Gol M. Rofi'i jelang akhir pertandingan membuat Nisrina FC berhasil keluar sebagai pemenang dalam laga tersebut dengan skor 3-2. Tiga gol kemenangan Nisrina di cetak oleh M. Misbakus Mustofa di menit ke-7 dan Brace dari M.Rofi'i di menit ke-32 dan menit ke-39. Sedangkan gol balasan PP FC di cetak oleh Lutfi Bima di menit ke-27 dan gol bunuh diri Zaharsyah Dean di menit ke-32.
Laga antara Nisrina FC vs PPFC berjalan sangat seru dan menarik hingga akhir pertandingan. Jual beli serangan di peragakan kedua tim sejak babak pertama di mulai. Nisrina berhasil unggul terlebih dahulu melalui tendangan keras M. Misbakhul Mustofa di menit ke-7 dan menutup laga babak babak pertama dengan skor 1-0 untuk Nisrina. Babak kedua tempo permainan masih sama seperti babak pertama. PP FC berhasil menyamakan kedudukan melalui Lutfi Bima di menit ke-26 memanfaatkan Kick in. Skor berubah menjadi 1-1.
Nisrina harus bermain 4 pemain setelah Yoga Putra mendapat kartu kuning kedua atau kartu merah di menit ke-31. Akan tetapi setelah bermain dengan 4 orang Nisrina FC berhasil mencetak gol melalui aksi M. roffi'i di menit ke-32. Skor berubah menjadi 2-1 untuk Nisrina FC. Namun tidak butuh waktu lama bagi PP FC untuk menyamakan kedudukan. Menit ke-32 PP FC berhasil mencetak gol penyama melalui gol bunuh diri Zaharsyah Dean. Skor berubah menjadi 2-2.
Skor 2-2 membuat tensi pertandingan semakin seru dan menarik. Kedua tim saling serang untuk meraih gol kemenangan. Jelang akhir pertandingan Nisrina FC berhasil mencetak gol melalui M. Rofi'i di menit ke-39. Tendangan keras M. Rofi'i berhasil bersarang ke gawang PP FC saat pertandingan kurang 42 detik dan menutup pertandingan dengan skor akhir 2-1 untuk kemenangan Nisrina FC atas PP FC.
Assisten Pelatih Nisrina FC, Suyoko mengaku bersyukur atas Raihan 3 poin atas PP FC. Pertandingan hari sangat seru dan menarik hingga akhir pertandingan.
"Alhamdulillah, bersyukur atas 3 poin di laga perdana melawan PP FC. Pertandingan yang sangat seru dan menarik di peragakan kedua tim," kata Suyoko setelah pertandingan usai.
Menurutnya, permainan anak didiknya tidak sesuai yang di harapkan. Pemain terlihat demam panggung dan terburu-buru melakukan finishing. "Anak-anak terlihat demam panggung dan finishing nya terburu-buru. Ini menjadi PR kami sebelum pertandingan selanjutnya," ungkap pria pengemar tim Barcelona tersebut.
Sementara itu, Owner Nisrina FC, Arief Johan mengaku di buat senam Jantung melihat pertandingan tersebut. "Sempat senam jantung juga melihat pertandingan tadi. Alhamdulillah kami bisa meraih 3 poin," kata Arief Johan. "Salut buat permainan yang di sungguhkan kedua tim, baik Nisrina FC maupun PP FC bermain luar biasa dalam pertandingan ini," tambahnya.
Pelatih PP FC, Randi kristian gunawan mengatakan timnya bermain luar biasa dalam pertandingan tadi. Kami kurang beruntung saja. "Pertandingan yang sangat seru dan menarik kedua tim beradu serangan. Kami kalah beruntung saja dalam pertandingan tersebut," kata Randi Kristian Gunawan saat di hubungi iNewsSurabaya.id. "Anak-anak kurang Fokus di akhir pertandingan, membuat kami harus kebobolan 42 detik sebelum akhir pertandingan," tambahnya.
Editor : Arif Ardliyanto