REMBANG, iNewsSurabaya.id - Sejumlah tokoh nasional dan lintas agama menggadakan rembuk bersama dan menyatakan sikap terkait dinamika politik dan hukum di Indonesia yang terjadi belakangan ini.
Rembuk tokoh nasional dan lintas agama bertajuk Majelis Permusyawaratan Rembang (MPR) ini dilaksanakan di kediaman KH Ahmad Mustofa Bisri atau lebih sering dipanggil dengan Gus Mus di Kelurahan Leteh, Rembang, Jawa Tengah pada Minggu (12/11/2023).
Budayawan Goenawan Mohamad (GM) mengatakan, kedatangannya ke kediaman Gus Mus adalah untuk berbagai rasa dan menularkan semangat, agar mengembalikan kepercayaan terhadap sesama. Sebab, menurutnya kepercayaan terhadap sesama pada zaman sekarang sangatlah tipis.
“Pertama, banyak sekali kebohongan yang juga diucapkan oleh presiden dan orang-orang lainnya. Kedua, karena semua ini sekarang bisa dibeli, kesetiaan bisa dibeli, suara bisa dibeli, kedudukan bisa dibeli. Jadi apa yang ikhlas itu sudah mengalami erosi yang berat. Kalau sebuah masyarakat kehilangan saling percaya, ya selesai,” ujarnya.
Editor : Arif Ardliyanto