get app
inews
Aa Text
Read Next : Employee Volunteering BPJS Ketenagakerjaan Gelar Baksos Pondok Pesantren Tahfidz Nurur Rohman

Rayakan Ultah Megawati, Kader PDIP Jatim Lakukan Ini

Rabu, 24 Januari 2024 | 13:50 WIB
header img
Aura Dewangga Buana Putra melakukan pengecekan kesehatan khusus Ibu-Ibu dan Lansia di wilayah RW 6 Kelurahan Krembangan Selatan Kecamatan Krembangan Surabaya, Rabu (24/1/2024). Foto/Timses

SURABAYA, iNewsSurabaya.id –  Aura Dewangga Buana Putra, kader sekaligus putra Tokoh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Jawa Timur, mendiang Whisnu Sakti Buana punya cara khusus merayakan Ulang Tahun Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri yang ke – 77.

Dewa (Aura Dewangga Buana Putra), menggelar Bakti Sosial berupa pengecekan kesehatan khusus Ibu-Ibu dan Lansia di wilayah RW 6 Kelurahan Krembangan Selatan Kecamatan Krembangan Surabaya, Rabu (24/1/2024).

Dewa mulanya melakukan sosialisasi serta mendata jumlah warga ibu-ibu dan Lansia yang akan dilakukan pemeriksaan kesehatan secara gratis.

Dengan tim kesehatan berjumlah dua orang serta didampingi kader partai, serta Paguyuban Lansia RW 6 proses pemeriksaan kesehatan dilakukan dengan mendatangi langsung rumah warga.

Lantaran dekatnya lokasi pertemuan dengan rumah warga, beberapa Lansia yang dalam kondisi sakit langsung didatangi kerumah mereka.

"Sebenarnya ini (pengecekan kesehatan) terfokus bagaimana kita sebagai kader dan juga anak muda untuk langsung terjun dan memberi manfaat kepada masyarakat," terang Dewa.

Pemeriksaan kesehatan gratis tersebut memang terkesan sederhana dalam perayaan Ulang Tahun Megawati. "Dewa mengucapkan Selamat Ulang Tahun Ibu Ketua Umum. Mohon maaf jika perayaan dari Dewa terkesan sederhana," ungkap Calon Legislatif DPRD Provinsi Daerah Pemilihan Jatim-1 (Surabaya) itu.

Meski begitu, Mahasiswa Fakultas Psikologi Universitas Diponegoro, Semarang, Jawa Tengah itu menegaskan pengecekan kesehatan begitu penting terutama pada Lansia.

Melalui kegiatan bakti sosial ini dapat menjadi deteksi awal jika terdapat masalah kesehatan. 

Usia lanjut secara medis dikatakan Dewa berkaitan dengan penurunan metabolisme dan stamina. Sehingga, adanya gangguan kesehatan harus dideteksi sedini mungkin. 

"Termasuk jika memiliki riwayat sakit, agar ditangani cepat," terang bungsu dari dua bersaudara itu.

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut