JOMBANG, iNewsSurabaya.id - Dinas pekerjaan umum perumahan rakyat (PUPR) Kabupaten Jombang tahun ini kembali mencatatkan prestasi gemilang. Dinas ini sukses menyabet juara 2 lomba kreativitas dan inovasi atau Krenova Kabupaten setempat kategori OPD (Organisasi Perangkat Daerah).
Layanan tata ruang Kabupaten Jombang, inovator Bayu Pancoroadi, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Jombang ini diganjar terbaik kedua oleh Badan Perencanaan Pembangunan Daerah selaku penyelenggara lomba.
"Alhamdulillah beberapa hari lalu mendapatkan juara 2 dalam lomba krenova Jombang 2024, tentunya inovasi itu dapat berjalan dengan baik atas dukungan seluruh pihak terkait," kata Bayu, Senin (2/12/2024).
Sementara juara 1 sistem antar obat aman dan gratis (Sitarobmanis), inovator dr. Hendri Marzuki Direktur Rumah Sakit Umum Daerah Ploso, Arihina Yunita Rahma, Apotik Inovator Sitarobmanis.
Juara 3 Sistem Administrasi Berita Data DesO Dan Pelayanan ONline (Sabdopalon), inovator Sholahuddin Hadi Sucipto Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Jombang.
Kemudian juara 4 edukasi dan latihan lansia menua Bahagia bersama Fisioterapi di Instalasi rehabilitasi medik (Lansia Menari Remik) di RSUD Jombang inovator Ma'murotus Sa'diyah, Direktur Rumah Sakit Umum Daerah Jombang.
Editor : Arif Ardliyanto