get app
inews
Aa Read Next : Ubaya Luncurkan Program Studi Baru Sistem Informasi

Mampu Lintasi Jalanan Ekstrem, Ini Dua Kendaraan Listrik Ciptaan Teknik Mesin dan Manufaktur Ubaya

Jum'at, 11 Maret 2022 | 14:09 WIB
header img
Rektor Universitas Surabaya, Dr. Ir. Benny Lianto (tengah), menjajal Motor Listrik CEVI M1 saat peluncuran di Ubaya. (Foto: Ali Masduki)

SURABAYA, iNews.id - Program Studi Teknik Mesin dan Manufaktur Fakultas Teknik Universitas Surabaya (Ubaya), meluncurkan inovasi kendaraan listrik.

Ada dua kendaraan yang perkenalkan tepat di hari jadi Universitas Surabaya yang ke-54, Jumat (11/3/2022). Yakni sepeda listrik (e-bike Two Wheel Drive) yang diberi nama CEVI B1 dan sepeda motor listrik (E-Cruiser Motor Cycle) bernama CEVI M1

Selain memiliki performa yang garang dan stylish, dua kendaraan listrik ini mempunyai kemampuan jarak tempuh yang jauh.
CEVI B1 dan CEVI M1 dilengkapi dengan baterai kapasitas besar, penggerak pada dua roda, serta kestabilan dalam berkendara di jalan ekstrem. 

Kendaraan listrik CEVI B1 dan CEVI M1 dirancang oleh mahasiswa, dosen, dan laboran dari Program Studi Teknik Mesin dan Manufaktur Ubaya

Untuk sepeda motor, mereka berkolaborasi juga dengan alumni yang tergabung dalam UKM (Usaha Kecil Menengah) Cortese Garage. 

Pada sepeda listrik CEVI B1 memiliki keunggulan terdapat dua penggerak roda, yaitu roda belakang dan roda depan. Adanya dua penggerak ini memperbesar daya jelajah bersepeda dibanding sepeda listrik pada umumnya. 

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut