Sementara itu Art Director FULLSTOP, Claudia Esterin menambahkan, FULLSTOP pernah menggunakan sosial messanger LINE yang sedang tren kala itu untuk membidik keluarga muda dalam pemasaran rumah. Fitur dalam LINE digunakan untuk media promosi sekaligus pemesanan.
Namun untuk saat ini tren masih dipegang oleh Instagram dan TikTok. Keduanya bersaing ketat. Dua platform ini menjadikan video sebagai rajanya konten.
"Mau viral? Bikin video dengan musik yang lagi trending, kuat di storytelling, dikemas singkat, pesannya relate dan bikin orang gemes buat nge-share. Call to actionnya dapet,” bebernya.
"Salah satu brand lokal yang viral dengan teknik ini adalah Fukumi, merek beras porang yang cara memasaknya bikin orang penasaran," tandasnya.
Editor : Ali Masduki