Tadarus Foto, Panggung Intelektual Fotografer Muda Surabaya dan Malang

SURABAYA - "Tadarus Foto" yang dihelat Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Communication Photography Club (Ciphoc), di Universitas Dr. Soetomo (Unitomo), Surabaya, menjadi panggung intelektual fotografer muda Surabaya dan Malang.
Menarik dan mungkin saja jarang terjadi. Pasalnya, pengampu dalam "Tadarus Foto" ini bukan dari fotografer yang sudah terkenal dengan prestasi mentereng. Melainkan berasal dari perwakilan setiap kampus.
Dari Surabaya misalnya. Ciphoc Unitomo menghadirkan perwakilan UKM Delphy Entertainment. Komunitas fotografi dari Unipa Surabaya ini dikenal spesialis model.
Sehingga materi pun banyak mengupas tentang dasar-dasar video, desain majalah, dan catwalk.
Beda lagi dengan UKM AFO Unesa. Aktifitas fotografi mereka selama ini kental dengan petualangan. Perwakilan AFO Unesa pun memaparkan dan berbagi tips fotografi ekspedisi.
"Tadarus Foto" kian hangat dengan hadirnya perwakilan dari kampus Malang. Kali ini Format ITN dan UKM Fotografi Bidik Unmer yang tampil.
Format ITN berbagi tips menjadi konten kreator. Sedangkan UKMF Bidik mengajak peserta untuk memanfaatkan lensa yang rusak untuk kreativitas fotografi.
Ketua Pelaksana, M. Rifaldy Kotawasi, mengungkapkan bahwa "Tadarus Foto" merupakan bagian dari perayaan Dies Natalis Ciphoc ke-32.
Pada kegiatan ini, empat komunitas fotografi berbagi pengetahuan dan pengalaman disetiap sesi ada diskusi, yang diakhiri dengan tanya jawab.
Rifaldy bilang, setiap UKM foto di kampus punya kelebihan masing-masing. Ada yang konsen di fotografi jurnalistik, model, ekspedisi, hingga fine art.
"Kami ingin saling berbagi pengalaman sambil bersilaturrahmi," ucapnya. Ia berharap, "Tadarus Foto" yang digelar pada bulan suci Ramadan ini menjadi berkah dan inspirasi.
Meskipun berjalan cukup sederhana, Tadarus Foto yang diikuti sekitar 60 peserta ini meninggalkan kesan tersendiri.
Seperti diakui oleh Tasiatul Mardiyah. Peserta dari UKM Delphy Entertainment itu mengungkapkan kegembiraannya mengikuti acara semalam suntuk tersebut.
"Tadarus Foto sangat seru dan berkesan. Banyak hal baru yang saya pelajari, terutama mengenai pemanfaatan lensa yang rusak. Selain itu, saya juga mendapatkan banyak tips menarik mengenai cara menjadi kontent kreator," tutupnya.
Editor : Ali Masduki