Menit ke-16 Real Madrid mendapat peluang melalui tendangan Vinicius Junior memanfaatkan umpan terobosan Casemiro. Namun tendangan Vinicius berhasil di tepis oleh Matias Dituro. Los Blancos berhasil memecah kebuntuan melalui eksekusi tendangan penalti Karim Benzema. Penalti di berikan wasit Pablo Gonzalez setelah Eder Militao di langgar oleh pemain Celta Vigo di dalam kotak penalti. Benzema yang maju sebagai eksekutor penalti berhasil menaklukkan Matias Dituro. Skor 0-1 untuk Real Madrid.
Menit ke-22 Celta Vigo mendapat peluang emas melalui tendangan bebas Lago Aspas. Namun sayang tendangan bebas Lago Aspas berhasil ditepis dengan gemilang oleh Thibout Courtois. Menit ke-40 Celta Vigo berhasil mencetak gol melalui sundulan kepala Thiago Galhardo. Namun gol tersebut dianulir wasit Pablo Gonzalez setelah melihat VAR karena Lago Aspas berdiri dalam posisi Offside, sampai akhir babak pertama skor 0-1 tetap bertahan untuk keunggulan Real Madrid atas Celta Vigo.
Babak kedua, usai jeda babak pertama Tim tuan rumah Celta Vigo langsung tancap gas untuk menyerang pertahanan Los Blancos. Namun sang tamu lebih dulu mengancam gawang Celta Vigo melalui tendangan keras Luca Modric. Beruntung tendangan Modric berhasil di tepis oleh Matias Dituro. Menit ke-52 Celta Vigo berhasil mencetak gol melalui sontekan Nolito memanfaatkan umpan matang Javi Galan di mulut gawang Real Madrid. Skor 1-1.
Menit ke-64 Real Madrid mendapat peluang emas melalui tendangan penalti Karim Benzema, ini merupakan penalti kedua yang diberikan wasit untuk Real Madrid setelah Rodrygo di langgar oleh Jelson Murillo di dalam kotak penalti. Namun sayang Benzema tidak mampu menaklukkan Matias Dituro untuk kedua kalinya, tendangan Benzema berhasil di tepis oleh Dituro. Berselang enam menit Real Madrid kembali mendapat hadiah tendangan penalti untuk ketiga kalinya, setelah Ferland Mendy di langgar oleh Kevin Vasquez. Karim Benzema yang kembali maju sebagai eksekutor penalti kali ini berhasil memperdayai Matias Dituro, skor 1-2 untuk keunggulan Real Madrid atas Celta Vigo.
Editor : Arif Ardliyanto