Perseroan telah menyiapkan sejumlah langkah strategis untuk meningkatkan marketing sales tahun ini.
Selain mendorong penjualan unit-unit inventori, terutama dari produk-produk siap huni, Perseroan juga merencanakan sejumlah pengembangan klaster dan produk baru di proyek-proyek berjalan, khususnya pada segmen pengembangan kawasan perumahan.
Selain itu, Perseroan juga terus berupaya mendorong peningkatan penjualan lahan industri dan produk pergudangan. Perseroan mencermati kebutuhan terhadap lahan industri dan properti pergudangan meningkat cukup pesat belakangan ini.
Khusus untuk produk pergudangan, saat ini Peseroan fokus pada penjualan produk pergudangan dari Aeropolis Technopark di Tangerang. Di kawasan ini, Perseroan memiliki sejumlah portofolio produk pergudangan berbagai tipe sesuai kebutuhan pasar.
“Seharusnya sektor properti tahun ini akan lebih baik dibandingkan tahun lalu. Tahun ini bisa menjadi titik balik dan momentum bagi pasar properti untuk kembali tumbuh secara stabil,” ujarnya.
Editor : Ali Masduki