Diduga Penyakitnya Kambuh, Wanita Asal Banyuwangi Tewas di Sungai

BANYUWANGI. iNews.id - Seorang perempuan pengurus rumah tangga di Kabupaten Banyuwangi bernama Fitri Solikah (47) dilaporkan tewas di sungai Pecari masuk Dusun Sidorejo Kulon, Desa Yosomulyo, Kecamatan Gambiran, Jumat (6/5/22). Penemuan mayat ini terjadi sekitar pukul 18.00 WIB.
Korban ditemukan tetangganya sudah dalam keadaan tengkurap di sungai. Berdasarkan keterangan dari pihak Kepolisian, korban mempunyai riwayat menderita sakit ayan atau epilepsi yang mana, penyakit yang bersangkutan tersebut sering kambuh.
"Keterangan pihak keluarga dan tetangga, korban menderita sakit ayan (epilepsi),"kata Kanit Reskrim Polsek Gambiran IPTU Putu Ardana.
Kanit Reskrim Polsek Gambiran, IPTU Putu Ardana, menambahkan Ferdi sekitar pukul 18.00 wib saat hendak kesungai, mendapati korban dalam keadaan tengkurap di sungai dengan kondisi tidak bergerak.
Karena panik, Ferdi itu kemudian memberitahu warga yang lain. Selanjutnya, Polisi bersama warga beramai - ramai mendatangi Korban dan memeriksa kondisi yang bersangkutan ternyata sudah tidak bernyawa.
Dari hasil pemeriksaan terhadap tubuh korban oleh pihak tenaga medis dan Kepolisian menyampaikan pada tubuh korban tidak ditemukan tanda - tanda akibat kekerasan.
Menurut keterangan saksi bernama Iswandi suami korban, sebelumnya sudah mempunyai penyakit epilepsi dan sering kambuh. Atas kejadian ini pihak keluarga menerima atas meninggalnya korban dengan iklas.
Selain itu pihak keluarga korban tidak dilakukan otopsi. Selanjutnya korban dibawa kerumah duka untuk dimakamkan di pemakaman umum Desa Yosomulyo, Kecamatan Gambiran Banyuwangi,"tambahnya Kanit Reskrim.
Editor : Arif Ardliyanto