get app
inews
Aa Text
Read Next : Mau Untung Lebih Banyak dari Trading Kripto? Coba Leverage Bareng Octa Broker!

CoinEx Permudah Transaksi Kripto

Senin, 16 Mei 2022 | 17:49 WIB
header img
Pendiri dan CEO CoinEx, Haipo Yang. (Foto: MPI)

SURABAYA, iNews.id - CoinEx sejak April lalu mengadopsi slogan baru, yakni “Membuat Perdagangan Kripto Lebih Mudah”. S

logan baru ini adalah upaya menghilangkan keraguan pengguna tentang industri kripto.

Pendiri dan CEO CoinEx, Haipo Yang mengatakan, perdagangan kripto bukan hak istimewa kelompok orang tertentu.

Menurutnya, banyak investor pemula gentar dengan teknologi kripto, karena merasa bahwa pasar ini hanya bagi para geeks dan investor profesional.

“Stereotip itu tidak sepenuhnya benar. Walaupun ​banyak platform perdagangan di luar sana memang dirancang untuk para profesional,” ujar Yang, Senin (16/5/2022).

Dia menyorot kekeliruan bursa kripto yang hanya menumpuk semua fitur dan produk tanpa mempertimbangkan kemampuan pengguna.

“Bayangkan ini. Rata-rata pengguna mengunjungi bursa kripto untuk membeli Bitcoin, namun, dibanjiri dengan produk derivatif seperti kontrak pengiriman dan opsi Eropa. Padahal, dia tidak tahu cara membeli Bitcoin sama sekali. Apakah platform seperti itu benar-benar dirancang untuk masyarakat umum?” tanya Yang.

Dia mengatakan, pasar kripto saat ini telah memasuki tahap baru dalam hal kemajuan teknologi, skala pasar, dan basis pengguna.

“Kriptocurrency sekarang menjadi bagian terpadu dari aset global, dan teknologi kripto juga mempengaruhi lebih banyak industri dan pengguna,” imbuhnya.

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut