Bayangkan, ungkap Ali, seorang remaja yang kebanyakan orang ingin selalu bermain dengan gadget. Namun dia (Ahmad Maiyo Satria Tama) dengan rela memutuskan untuk membuat dan memperbaiki wayang. Bahkan, anak muda tersebut juga sudah mengenal 150 karakter wayang beserta motif-motifnya.
Hasil dari karyanya, ungkap Ali, dipasarkan melalui online dengan harga sesuai dengan kesepakatan yang dicapai dengan calon pembeli. “Artinya apa, bagaimana seorang anak muda berjuang mempertahankan budaya dan menjual produk budaya melalui online. Semua itukan tidak mudah. Dan saya yakin bisa menang,” tegasnya.
Sementara itu, penyerahan hadiah lomba yang didukung oleh Team Rumah Aspirasi Indah Kurnia (TRA-IK) ini akan dilakukan oleh Indah Kurnia, anggota DPR RI yang juga seorang penyanyi tersebut, dengan total hadiah lomba mencapai Rp 17,29 juta pada 3 Juni 2022 mendatang.
Editor : Arif Ardliyanto