Logo Network
Network

KASAL Laksanakan Pentasbihan Helikopter Latih Single Engine Bell 505

Ali Masduki
.
Rabu, 08 Desember 2021 | 11:00 WIB

SIDOARJO, iNews.id - Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Marggono didampingi istri, menjajal kemudi Helikopter Latih ketika pelaksanaan pentasbihan dua Unit Helikopter Latih Single Engine Bell 505, di Apron Museum Penerbangan, Juanda, Sidoarjo, Jawa Timur, Rabu (8/12/2021). 

Dua Unit Helikopter Latih Single Engine Bell 505 menambah kekuatan Alutsista jajaran Pusat Penerbangan TNI Angkatan Laut (Puspenerbal) setelah diserahterimakan dari PT. Atamora Tehnik Makmur kepada TNI AL.

Helikopter latih Bell 505 adalah helikopter yang dikembangkan Bell Textron Kanada yaitu generasi terbaru dari Bell Textron yang efisien bahan bakar. Helikopter ini dilengkapi dengan rangkaian Avionics yang canggih, sehingga tepat digunakan dalam rangka mendukung Peningkatan Kualifikasi Penerbang dan Siswa Penerbang TNI Angkatan Laut.

(Foto: iNewsSurabaya/Ali Masduki)

Editor : Ali Masduki

Follow Berita iNews Surabaya di Google News

Bagikan Artikel Ini