Kantor BEI Jatim Resmi Beroperasi, Indah Kurnia: Tempat yang Sangat Representatif Bagi Para Emiten

Ali Masduki
peresmian gedung baru Kantor Perwakilan BEI Jawa Timur di Jalan Kusuma Bangsa No.19, Surabaya, Senin (27/6/2022).

SURABAYA, iNews.id - Anggota DPR RI dari Komisi XI Indah Kurnia menyebut, bahwa kantor perwakilan (KP) BEI Timur menjadi tempat yang sangat representatif bagi para emiten atau investor di pasar modal.

"Ada 42 emiten di Jawa Timur yang berkator disini. Jadi ini menjadi tempat transaksi, edukasi dan segala hal aktifitas bisa dilakukan di Gedung yang sangat milenial ini," katanya usai peresmian gedung baru Kantor Perwakilan BEI Jawa Timur di Jalan Kusuma Bangsa No.19, Surabaya, Senin (27/6/2022).

Gedung Kantor Perwakilan BEI Jawa Timur ini diresmikan oleh Anggota Dewan Komisioner sekaligus Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Hoesen, Direktur Utama BEI Inarno Djajadi, dan Anggota Komisi XI DPR RI Indah Kurnia, serta dihadiri oleh Kepala OJK Kantor Regional 4 Jawa Timur Bambang Mukti Riyadi, Komisaris BEI, Direksi Self-Regulatory Organization (SRO), sekaligus perwakilan dari Emiten, Anggota Bursa, dan Pelaku Industri Jasa Keuangan di Jawa Timur.

Editor : Ali Masduki

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network