Sebelumnya, sejumlah perusahaan jasa transportasi (JPT) yang beroperasi di Pelabuhan Merauke telah menyatakan akan melakukan aksi mogok kerja pada 10 Juli 2024.
Pernyataan ini ditandatangani oleh perusahaan-perusahaan yang tergabung dalam Asosiasi Logistik dan Forwarder Indonesia (ALFI) serta Asosiasi Perusahaan Bongkar Muat Indonesia (APBMI) cabang Merauke.
Sebagai informasi, PT Pelindo Terminal Petikemas merupakan bagian dari grup PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo, yang berperan sebagai subholding pengelola bisnis peti kemas. Dibentuk setelah integrasi Pelindo pada 1 Oktober 2021, PT Pelindo Terminal Petikemas kini mengelola 32 terminal peti kemas yang tersebar di seluruh Indonesia dan memiliki 7 anak perusahaan.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait