Gibran Masih Bungkam Soal Pilwali Surabaya 2024, Arah Dukungan Belum Ditentukan

Lukman Hakim
Gibran Masih Bungkam Soal Pilwali Surabaya 2024. Foto iNewsSurabaya/lukman

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi tampak hadir dalam acara tersebut, menemani Gibran. Namun, Wakil Wali Kota Surabaya Armuji, yang juga akan kembali bertarung di Pilwali 2024 bersama Eri, tidak tampak di lokasi. PDI Perjuangan kembali mengusung duet Eri-Armuji, meski dinamika politik Surabaya masih jauh dari kata final.

Di sisi lain, survei terbaru dari Accurate Research and Consulting Indonesia (ARCI) menunjukkan bahwa Eri Cahyadi masih memimpin bursa Pilwali Surabaya dengan elektabilitas 41,2%. Di posisi kedua, ada Bayu Airlangga dengan 19,5%, disusul musisi Ahmad Dhani dengan 13,7%. Nama-nama lain seperti Hendy Setiono (9,1%), Kaesang Pangarep (7,9%), dan Hendro Gunawan (1,2%) turut meramaikan kontestasi. Sebanyak 7,4% responden masih belum menentukan pilihan mereka.

Untuk posisi Calon Wakil Wali Kota Surabaya, Armuji juga masih berada di puncak dengan elektabilitas 34,2%, disusul Bayu Airlangga yang mencatat angka 29,1%. Hendy Setiono dan Hadi Dediansyah masing-masing memperoleh 15,6% dan 9,5%, sementara Fuad Benardi dan Arif Fathoni mendapatkan 5,3% dan 1,1%. Menariknya, masih ada 5,2% responden yang belum menentukan pilihan.

Dengan peta politik yang masih cair, dukungan Gibran tentu akan menjadi salah satu kunci yang dapat memengaruhi hasil Pilwali Surabaya 2024. Apakah ia akan memihak petahana, atau justru memberi kejutan dengan mendukung calon lain? Hanya waktu yang akan menjawab.

Editor : Arif Ardliyanto

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network