SURABAYA, iNews.id - Menjadi korban pemutusan hubungan kerja (PHK) memang sangat meyedihkan.
Apalagi jika korban PHK itu tidak memiliki kemampuan dibidang lain yang bisa menjadi ceruk ekonominya.
Namun bagi pekerja yang sudah terdaftar sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan atau BPJamsostek, meski menjadi korban PHK bakal merasa tenang.
BPJamsostek sudah memiliki program khusus bagi pesertanya yang kehilangan pekerjaan.
Hal itu sudah dibuktikan oleh 30 orang peserta BPJamsostek Cabang Surabaya Darmo.
Pada Rabu, 25 Mei 2022 kemarin, para korban PHK ini memadati ruang pelayanan Kantor Cabang Surabaya Darmo, di Jalan Diponegoro No. 6 Kota Surabaya.
Para penerima manfaat Jaminan Kehilangan Pekerjaan itu mendapatkan sosialisasi peluang usaha rumahan dari BRILink dan upskill usaha bersama IPEMI (Ikatan Pengusaha Muslimah) Kota Surabaya.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Aditya Pradana, Asisten Manajer Bisnis BRILink BRI Regional Office Surabaya dan Ketua IPEMI Kota Surabaya, Yulianingsih, S.Pd selaku narasumber dalam kegiatan sosialisasi.
Editor : Ali Masduki
Artikel Terkait