get app
inews
Aa Read Next : Promosikan Gaya Hidup Sehat, Generali Indonesia Jadi Official Insurance Partner RunHub

Warga di Perbatasan Indonesia Malaysia Sakit, Satgas Marinir Ambalat XXVIII Langsung Tangani

Minggu, 24 Juli 2022 | 10:44 WIB
header img
Tim medis Marinir mendatangi rumah warga yang mengalami sakit. (Foto: Dispen Kormar)

Setibanya disana, tim medis Marinir langsung menanyakan keluhan yang dirasa. Karena sakit yang dideritanya tidak begitu parah hanya mengalami batuk, panas dan tenggorokan sakit, kemudian tim medis melakukan tindakan observasi dan memberikan obat. 

Selain itu juga disampaikan aturan minum obat dan tips agar sakitnya segera sembuh juga cara menjaga pola hidup sehat.

Komandan Satgasmar Ambalat XXVIII Kapten Marinir Andreas Parsaulian Manalu mengatakan, konsistensi prajuritnya dalam melaksanakan tugas di perbatasan Indonesia – Malaysia di Pulau Sebatik, merupakan salah satu indikator bahwa  keberadaan Satgas Marinir ada manfaat untuk warga sekitar.

“Darma bakti Prajurit Satgas Marinir Ambalat XXVIII yang dilaksanakan secara mandiri ini secara tidak langsung berguna untuk kesejahteraan masyarakat dalam rangka peningkatan Ketahanan Nasional," pungkasnya.

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut