get app
inews
Aa Text
Read Next : Menang dari AC Milan, Inter Justru Deg-degan Menunggu Pertandingan Manchster City vs Real Madrid

Napoli Hajar Liverpool, Barcelona Jaya Dikandang Lawan Tim Lemah

Kamis, 08 September 2022 | 09:07 WIB
header img
Start buruk dialami Liverpool di laga perdana liga Champions 2022/2023 saat bertandang ke markas Napoli. Foto SINDOnews

SURABAYA, iNews.id - Start buruk dialami Liverpool di laga perdana liga Champions 2022/2023 saat bertandang ke markas Napoli. Runner up musim liga Champions 2021/2022 tersebut di hantam Napoli dengan skor 4-1.

Bermain di Stadion Diego Armando Maradona, Italia, Kamis dinihari (8-9-2022) The Reds mampu menahan agresivitas tim tuan rumah Napoli dan harus mengakui keunggulan tim anak asuh Luciano Spalletti dengan skor 4-1. Empat gol kemenangan Napoli di cetak oleh Brace Piotr Zielinski di menit ke-5 dan menit ke-47, Zambo Anguissa di menit ke-31 dan Giovanni Simeone di menit ke-44.

Bermain di depan fans setianya, Napoli bermain agresif dan menekan sejak menit awal babak pertama. Laga belm genap satu menit peluang emas di dapat Victor Osimhen. Mendapat umpan terobosan dari lini tengah Osimhen berhasil menjangkau bola dan melewati penjaga gawang Liverpool, Alisson Becker, namun sayang tendangan Osimhen hanya mengenai tiang gawang Alisson.

Menit ke-5 seisi stadion Diego Armando Maradona bersorak menyambut gol penalti yang dicetak oleh Piotr Zielinski, skor 1-0 Napoli unggul atas The Reds. Menit ke-18 Napoli mendapat peluang emas untuk menambah keunggulan atas Liverpool melalui eksekusi tendangan penalti Victor Osimhen, namun sayang eksekusinya berhasil digagalkan Alisson.

Menit ke-21 Liverpool membuka peluang melalui tendangan bebas Alexander Arnold, namun tendangannya melambung tipis di atas mistar gawang Napoli, yan yang dikawal Alex Meret. Menit ke-27 peluang emas di dapat Napoli melalui tendangan Khvicha Kvaratskheila, namun berhasil digagalkan Van Dijk.

Menit ke-31 kerja sama apik antara Zambo Anguissa dan Zielinski berhasil menambah keunggulan Napoli atas Liverpool. Umpan matang Zielinski berhasil diselesaikan dengan dingin oleh Zambo, skor 2-0 untuk Napoli. Jelang laga babak pertama berakhir tepatnya menit ke-44 Giovanni Simeone memanfaatkan umpan matang Kvaratskheilia, skor 3-0 untuk keunggulan Napoli atas Liverpool dan sekaligus menutup babak pertama.

Babak kedua, Memasuki babak kedua Napoli langsung tancap gas dengan menekan pertahanan Liverpool sejak menit-menit awal babak kedua. Menit ke-47 Napoli kembali berhasil menambah keunggulan melalui gol kedua Piotr Zielinski, skor berubah menjadi 4-0.

Menit ke-49 The Reds berhasil menipiskan kedudukan melalui tendangan terukur Luis Diaz memanfaatkan umpan Robertson, skor 4-1. Menit ke-60 peluang emas didapat Liverpool melalui sundulan Luis Diaz memanfaatkan umpan silang Alexander Arnold, namun berhasil di tepis penjaga gawang Alex Meret.

Disisa waktu kedua kesebelasan tidak dapat mencetak gol tambahan, hingga akhir babak kedua skor 4-1 untuk kemenangan Napoli atas Liverpool tetap bertahan.

Hasil pertandingan lainnya : 

Grup A :

Ajax Amsterdam vs Rangers 4-0
Napoli vs Liverpool 4-1

Grup B :

Atletico Madrid vs FC Porto 2-1
Club Brugge vs Leverkusen 1-0

Grup C :

Barcelona vs Viktoria Plzen 5-1
Inter Milan vs Bayern Munich 0-2

Grup D :

Eintracht Frankfurt vs Sporting CP 0-3
Tottenham Hotspur vs Marseille 2-0.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut