Menit ke-39 Indonesia mendapat peluang emas melalui aksi individu Yacob Sayuri, namun usaha pemain PSM Makassar tersebut berhasil diblok penjaga gawang Curacao, hingga akhir babak pertama skor 2-2 tidak berubah untuk kedua tim.
Babak kedua, Memasuki babak kedua Curacao mencoba mengatur tempo permainan untuk membongkar pertahanan Indonesia sejak babak kedua dimulai. Menit ke-55 Indonesia berhasil mencetak gol melalui Backheel Dimas Drajad memanfaatkan umpan silang Pratama Arhan, skor 3-2 Indonesia unggul atas Curacao.
Menit ke-63 Indonesia mendapat peluang emas melalui tendangan bebas yang dilakukan Saddil Ramdani, namun tendangan Saddil berhasil diblok penjaga gawang Curacao. Di sisa waktu yang tersisa kedua tim tidak dapat mencetak gol, skor 3-2 untuk kemenangan Indonesia atas Curacao tetap bertahan hingga akhir pertandingan.
Susunan pemain:
Indonesia : Nadeo Arga Winata, Pratama Arhan, Elkan Baggott, Fachruddin Aryanto, Rachmat Irianto, Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, Marc Klok, Ricky Kambuaya, Yakob Sayuri, Dimas Drajad.
Curacao : Tyrick Bodak, Dylan Timber, Justin Ogenia, Jean-Carlo Martina, Shanon Carmela, Juninho Bacuna, Jeremy Antonisse, Kenji Goreng, Michael Maria, Rangelo Janga.
Editor : Arif Ardliyanto