PASURUAN, iNewsSurabaya.id - Kader Banteng se-Jawa Timur pagi ini, Sabtu (26/1/2023) serentak mulai menggelar aksi menanam pohon penghijauan. Gerakan mencintai bumi ini bagian dari memperingati HUT Emas PDI Perjuangan, atau yang ke-50 tahun.
Di tiap kabupaten/kota, para kader Banteng dikoordinir masing-masing DPC PDIP setempat, melakukan gerakan penanaman pohon penghijauan di lahan-lahan kritis, membersihkan sungai, menjaga sumber mata air, dan gerakan mencintai bumi lainnya. Tiap DPC, masing-masing sedikitnya menaman 2.000 pohon penghijauan.
Jajaran pengurus DPD PDI Perjuangan Jatim pun ikut turun langsung dalam aksi peduli lingkungan tersebut.
Ketua DPD Jatim Kusnadi dan jajaran pengurus lainnya, melakukan aksi menanam pohon penghijauan di kawasan mata air Banyubiru, Desa Sumber Rejo, Kecamatan Winongan, Kabupaten Pasuruan.
"Aksi menanam pohon serentak oleh kader Banteng se-Jawa Timur pagi ini sekaligus sebagai kado bagi Ketua Umum PDI Perjuangan Ibu Hj Megawati Soekarnoputri yang pada 23 Januari 2023 genap berusia 76 tahun," kata Kusnadi, di Desa Sumber Rejo.
Menurutnya, gerakan mencintai bumi yang dilakukan serentak itu juga untuk mewujudkan politik hijau yang mencintai serta melestarikan lingkungan, sebagaimana instruksi Ketua Umum Megawati.
Gerakan tersebut tak hanya dilakukan di Jawa Timur, namun oleh seluruh kader Banteng di seluruh pelosok negeri, dimulai sekitar pukul 08.00 WIB.
"Ibu Ketum mengajarkan, kader PDI Perjuangan harus memahami kehidupan partai politik bukan sekadar politik praktis. Politik sebaiknya dilihat sebagai sebuah alat perjuangan untuk mewujudkan dan menegakkan nilai Pancasila dan memperjuangkan kesejahteraan rakyat," ujarnya.
Editor : Ali Masduki