GRESIK, iNwsSurabaya - Komitmen Kiai Muda Jawa Timur untuk berkontribusi membangun keluarga yang harmonis terus dilakukan. Mereka turun untuk memberikan pembekalan kepada warga di Duduksampean Gresik, Jawa Timur.
Mereka menyampaikan materi edukasi bagaimana membangun keluarga yang sakinah, mawadah, warahmah. Relawan pendukung Ganjar Pranowo tersebut mengemas pembekalan itu dengan tajuk parenting mengenai cara mendidik anak sesuai tuntunan Rasulullah.
Kegiatan ini diadakan di TPQ An Nahdliyah, Desa Tumapel, Kecamatan Duduksampean, Kabupaten Gresik, Jawa Timur, pada Minggu (5/3/2023).
Koordinator Wilayah (Korwil) Kiyai Muda Jawa Timur Ali Baidlowi mengatakan pihaknya menggelar kegiatan edukasi parenting ini karena hubungan antara orang tua dan anak belakangan memudar. Menurut dia, era digital dan globalisasi membuat tak sedikit anak kecanduan gadget.
"Kami mengadakan kegiatan parenting ala Rasulullah karena di era digital dan globalisasi hubungan orang tua dan anak memudar. Karena itu, Kiyai Muda Jawa Timur perlu menggerakkan suatu kegiatan untuk makin mempererat kekeluargaan antara orang tua dan anak," ujarnya.
Editor : Arif Ardliyanto