get app
inews
Aa Text
Read Next : Trilliun Group-Pemkab Sidoarjo dan Dinas Pangan Sinergi Majukan Pertanian Mandiri

Libur Akhir Pekan, Kunjungan Warga ke Kampung Edukasi Sampah Membludak, Ini Alasannya

Minggu, 04 Juni 2023 | 20:09 WIB
header img
Warga Kelurahan Kidul Dalem, Kecamatan Klojen, Kota Malang dan Perumahan Citra Oma Pesona, Kecamatan Buduran, Kabupaten Sidoarjo. Mereka memilih melakukan kunjungan wisata edukasi tentang pengelolaan sampah. Foto iNewsSurabaya/ist

Agus Rianto, Ketua RT.37 RW.07 Perumahan Citra Oma Pesona, Desa Sidokepung, Kecamatan Buduran, Kabupaten Sidoarjo mengatakan bahwa dirinya mengajak pengurus dan kadernya melakukan kunjungan study tiru edukasi pengelolaan lingkungan khususnya pengelolaan sampah, karena dilingkungannya sampah menjadi masalah, setiap hari terjadi penambahan volume, sedangkan adanya Perda yang akan menyebabkan peningkatan biaya pembuangan sampah.

“Dengan kunjungan ini kami berharap bisa meniru apa yang telah diterapkan di Kampung Edukasi sampah ini, mengolah sampah organik sekaligus memprcepat resapan air dengan sumur resapan, membuat program pemilahan sampah dari rumah tangga warga dan mengefektiftkan pengolahan sampah dilingkungannya,” kata Agus.

“Kami akan bahu membahu bersama warga, sehingga problem sampah dapat diselesaikan dengan baik”, ujar Agus

“Kami juga ucapkan terima kasih kepada para kader lingkungan di Kampung Edukasi Sampah ini karena telah memberikan sharing pengalamannya yang sangat inspiratif untuk bisa kami tiru, satu kata untuk Kampung Edukasi Sampah, Semoga tempat ini semakin hari semakin banyak yang meniru, khususnya untuk masyarakat Sidoarjo dan masyarakat luas di Indonesia pada umumnya, sehingga mampu mendorong perubahan pengelolaan lingkungan warga,” jelasnya.

Edi Priyanto, pegiat lingkungan Kampung Edukasi Sampah mengatakan bahwa pihaknya mengaku sangat senang karena semakin banyak warga yang sadar dan peduli tentang pentingnya melakukan pengelolaan lingkungan warga.

“Warga memanfaatkan libur akhir pekan dengan kegiatan yang bermanfaat yaitu tak hanya sekedar berwisata namun juga melakukan pembelajaran dan study tiru di Kampung Edukasi Sampah,” kata Edi.

“Semoga apa yang mereka dapatkan selama disini, secara bertahap dapat ditiru dan diterapkan pada lingkungannya agar bisa menjadikan nilai tambah dan manfaat dalam pengelolaan lingkungan, ujar Edi. 

“Mengubah persepsi bahwa sampah bukan lagi menjadi sebuah musibah atau hal akan diwariskan kepada anak cucu, namun dapat termanfaatkan dengan baik sehingga sampah berubah menjadi berkah bagi semua warga,” pungkasnya.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut