get app
inews
Aa Read Next : Viral! Jamaah Shalat Idul Fitri Bubar Lihat Khotbah Ceramah Politik, Ini Respon Ketua MUI Sukolilo

Belanda Akui 17 Agustus 1945 Hari Kemerdekaan RI, Ini Respon Presiden RI Joko Widodo

Kamis, 15 Juni 2023 | 12:05 WIB
header img
Belanda mengakui Indonesia merdeka pada 17 Agustus 1945, pengakuan resmi telah diungkapkan oleh Perdana Menteri (PM) Belanda Mark Rutte dan di sambut baik oleh Presiden RI Joko widodo. Foto iNewsSurabaya/Okezone

JAKARTA, iNewsSurabaya.id – Butuh waktu lama Belanda mengakui Indonesia merdeka pada 17 Agustus 1945. Pengakuan resmi telah diungkapkan oleh Perdana Menteri (PM) Belanda Mark Rutte.

Pernyataan Perdana Menteri (PM) Belanda Mark Rutte langsung disambut Presiden RI, Joko Widodo dengan sikap kehati-hatian. Jokowi bakal melakukan kordinasi dengan Menteri Luar negeri untuk memastikan pernyataan yang dikeluarkan PM Belanda ini.

"Ya bagus," kata Mantan Gubernur DKI ini dengan menyambut baik kabar ini di Pasar Menteng Pulo, Jakarta Selatan, Kamis (15/6/2023).

Kendati demikian, Jokowi masih akan berdiskusi dengan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi terkait pengakuan PM Mark tersebut. Menurutnya, pengakuan tersebut dapat berdampak ke segala aspek.

"Tapi nanti kita melihat saya akan minta masukan dulu ke Menteri luar negeri. Karena itu impactnya kemana-mana," ujarnya.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Berita iNews Surabaya di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut