SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Pertandingan Liga Spanyol penuh aksi kegembiraan, Real Madrid menunjukkan dominasinya dengan meraih kemenangan gemilang 4-0 atas Girona. Di Stadion Santiago Bernabeu, Los Blancos mempesona para penggemar sepak bola dengan permainan yang memukau.
Bintang muda Jude Bellingham menjadi sorotan utama dengan penampilan gemilangnya, mencetak brace yang mengguncang pertahanan lawan. Tidak hanya itu, Vinicius Jr dan Rodrygo juga turut berkontribusi dengan masing-masing mencatatkan gol, memastikan kemenangan telak bagi Real Madrid.
Kemenangan ini tidak hanya memberikan poin berharga bagi Real Madrid, tetapi juga membuat mereka semakin kokoh di puncak klasemen sementara Liga Spanyol musim ini dengan mengumpulkan total 61 poin. Sementara itu, Girona harus puas berada di posisi kedua dengan 56 poin setelah pertandingan yang menegangkan ini.
Babak Pertama
Real Madrid membuka laga dengan apik. Pertandingan baru berjalan 6 menit, mereka sudah sukses membuka keunggulan lewat aksi Vinicius Jr.
Memanfaatkan umpan dari Federico Valverde, Vincius langsung melepaskan tendangan keras ke gawang Girona yang gagal dihalau oleh Paulo Gazzaniga. Madrid pun unggul 1-0.
Setelah itu, Girona mencoba memberi perlawanan. Tetapi, usaha demi usaha mereka gagal berbuah manis.
Alih-alih menyamakan kedudukan, Girona justru semakin tertinggal. Kali ini, Jude Bellingham yang unjuk gigi dalam laga ini. Dia sukses menjebol gawang Girona usai memanfaatkan umpan dari Vinicius Jr. Madrid makin unggul 2-0.
Di sisa waktu pertandingan, tak ada gol tambahan yang tercipta. Real Madrid pun memimpin dengan skor 2-0.
Editor : Arif Ardliyanto