get app
inews
Aa Text
Read Next : Petugas Perhutani Temukan Tumpukan Kayu Jati Misterius, Diduga Hasil Pembalakan Liar di Banyuwangi

Operasi Gabungan di Banyuwangi, Aparat Berhasil Ungkap 47 Batang Kayu Jati Hasil Pembalakan Liar

Sabtu, 10 Mei 2025 | 13:10 WIB
header img
Tim gabungan Perhutani dan Polsek Siliragung berhasil mengungkap kasus pembalakan liar di Banyuwangi, dengan temuan 47 batang kayu jati curian. Operasi dilakukan di hutan Desa Barurejo. Foto iNewsSurabaya/siswanto

BANYUWANGI, iNewsSurabaya.id – Tim gabungan dari Perhutani, Polhutmob Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Banyuwangi Selatan, dan Polsek Siliragung berhasil mengungkap aksi pembalakan liar di kawasan hutan Desa Barurejo, Kecamatan Siliragung, Kabupaten Banyuwangi. Dalam operasi yang digelar Jumat (9/5/2025), petugas menemukan tumpukan kayu jati gelondongan yang diduga hasil curian dari kawasan hutan milik Perhutani.

Sebanyak 47 batang kayu jati siap angkut ditemukan tersembunyi di balik semak-semak lebat, hanya beberapa meter dari jalan setapak yang sering dijadikan akses keluar masuk oleh para pelaku pembalakan liar.

“Sayangnya, para pelaku melarikan diri saat mengetahui kedatangan petugas,” ujar Komandan Regu (Danru) Polhutmob KPH Banyuwangi Selatan, Icuk Setyo M.

Operasi ini merupakan bagian dari patroli rutin yang ditingkatkan oleh Perhutani dan aparat keamanan menyusul meningkatnya kasus ilegal logging di wilayah hutan lindung. Menurut Danru, pengawasan akan terus diperketat, terutama di titik-titik rawan pencurian kayu jati.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut