get app
inews
Aa Text
Read Next : Pemkab Kediri dan PSF Berjuang Wujudkan Kesetaraan Pendidikan

Mas Bup Tampil Beda, Udeng Khas Kediri Hiasi Kepala di Ulang Tahun Kota Tahu

Jum'at, 25 Maret 2022 | 17:26 WIB
header img
Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana memimpin apel dengan menggunakan pakaian berbeda dari biasanya yang membuat masyarakat berdecak kagum.

KEDIRI, iNews.id – Hari Ulang tahun (HUT) Kabupaten Kediri ke-1218 terlihat berbeda. Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana memimpin apel dengan menggunakan pakaian berbeda dari biasanya yang membuat masyarakat berdecak kagum.

Mas Dhito, sapaan akrab Bupati Kediri itu, tak segan-segan untuk menyapa stafnya. Ia menantang stafnya menggunakan udeng khas Kabupaten Kediri. Khuderi Hartanto, salah satu pegawai Badan Penanggulangan Bencana Daerah sempat merasa gugup saat ditantang menggunakan ikat kepala atau Udeng Jayabhaya khas Kabupaten Kediri, oleh Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana saat apel memperingati HUT Kabupaten Kediri yang ke-1218. 

Selain Khuderi, salah satu anggota Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Kediri juga memberanikan diri untuk maju ke depan. Meski berani maju dihadapan peserta lain dan Mas Dhito, pria itu menjelaskan bahwa dirinya belum mahir dalam mengenakan udeng tersebut. 

Mas Dhito memberikan kesempatan kedua bagi peserta lain yang berani dan mampu menggunakan udeng ini. Khuderi, tunjuk jari dan langsung maju disamping Mas Dhito. “Monggo mas dipraktekkan, Mas Khuderi ini percaya diri. Berani melepas udeng dan mempraktikkannya lagi,” kata Mas Dhito.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut