Breaking News : 23 Narapidana Terorisme Dipindah ke Lapas Jawa Timur, Ini Lokasinya

Arif Ardliyanto
Sebanyak 23 narapidana kasus terorisme telah dipindahkan secara serentak dari Rutan Cikeas, Bogor, ketujuh lapas berbeda di Jawa Timur. Foto iNewsSurabaya/ist

Jayanta menegaskan komitmen untuk berkoordinasi dengan BNPT dan pihak terkait guna memastikan pembinaan mereka efektif, sehingga narapidana terorisme dapat kembali ke NKRI tanpa paham ekstrimisme.

 Jayanta mengatakan bahwa kesembilan narapidana kasus terorisme tersebut juga memiliki pidana maupun jaringan kelompok yang berbeda. 

“Kesembilan narapidana terorisme yang kita terima hari ini pidana paling rendah selama 3 tahun sementara paling lama 15 tahun, dan beberapa dari mereka dari jaringan kelompok yang berbeda,” ungkap Jayanta.


Sebanyak 23 narapidana kasus terorisme telah dipindahkan secara serentak dari Rutan Cikeas, Bogor, ketujuh lapas berbeda di Jawa Timur. Foto iNewsSurabaya/ist

Kesembilan narapidana terorisme tersebut, lanjut Jayanta, telah dilakukan pemeriksaan dan penerimaan berkas administrasi. Kemudian dilakukan pengecekan kesehatan, serta pemberian baju dis maupun peralatan untuk menunjang ibadah.

"Sama seperti narapidana baru lainnya, semua wajib  terlebih dahulu ditempatkan di blok khusus masa pengenalan lingkungan (mapenaling)," tegas Jayanta.

Jayanta menjelaskan bahwa nantinya pihaknya akan terus melakukan berkoordinasi dengan BNPT dan pihak terkait untuk melakukan pendampingan dan pembinaan. Untuk memastikan mereka tidak memiliki paham ekstrimisme lagi. 

“Nanti akan dilanjutkan assessment, kita berkoordinasi dengan BNPT dan wali napiter sehingga pembinaan kesembilan terorisme berjalan dengan baik serta bisa kembali ke NKRI lagi,” tutup Jayanta.

Editor : Arif Ardliyanto

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network