GRESIK, iNewsSurabaya.id - Kelompok pemuda energik di Gresik Raya ini telah membawa dampak positif bagi dunia olahraga bersepeda. Dengan nama "Pemuda Pemudi Bike," generasi Z hingga milenial ini bersama-sama mengubah hobi yang awalnya sekadar iseng menjadi program yang menggembirakan dan menarik perhatian komunitas sepeda lainnya berkat kekompakan mereka.
Berpusat di Jalan Sulawesi nomor 7, Kabupaten Gresik, Pemuda Pemudi Bike memiliki agenda rutin yang menarik setiap Rabu malam dengan tajuk "Rabo Rabo." Selain itu, mereka juga memiliki berbagai kegiatan mingguan yang beragam, termasuk perjalanan menjelajahi kota-kota di Indonesia seperti Yogyakarta, Malang, hingga Bali.
Faizal Haris Sadewo, salah satu pencetus Pemuda Pemudi Bike, berbagi pengalaman serunya dalam komunitas yang beranggotakan puluhan remaja dari Gresik dan Surabaya ini.
"Kami berupaya agar Pemuda Pemudi Bike ini selalu eksis dan bisa menginspirasi anak-anak muda di Indonesia. Dengan melakukan hal yang menggembirakan bersama-sama, nantinya akan menjadi contoh baik yang bisa dijadikan panutan," ujar Faizal.
Faizal juga menekankan pentingnya menjaga kesehatan yang dibalut dengan relasi dan kesenangan. Menurutnya, hal ini berkesinambungan untuk menjadikan sebuah komunitas atau kelompok lebih harmonis.
"Di sini, anggotanya masih muda-muda, visi dan misi kami serupa, jadi asyik saja jika ingin membuat acara apapun, tinggal gas aja," tambah pemuda berusia 32 tahun ini.
Editor : Arif Ardliyanto