SURABAYA, iNews.id - Pendukung Andika Perkasa untuk Indonesia (Pendekar Indonesia) mengungkap ada 3 alasan mengapa mencintai Jenderal Andika Perkasa. Bahkan mendukung dan mendorongnya untuk maju dalam pencalonan Presiden Republik Indonesia 2024.
Menurut Ketua Umum Pendekar Indonesia, Hendrawan Saragi, jika masyarakat Indonesia, khususnya Pendekar Indonesia, mencintai Andika Perkasa itu sangat wajar. Andika Perkasa telah terbukti mencintai masyarakat secara total dan utuh.
"Di tengah situasi bernegara yang terlihat mengkhawatirkan karena kelangkaan pemimpin panutan sebagai penerus Presiden Joko Widodo, kita bersyukur bahwa ada sosok Andika Perkasa yang menjadi cahaya bagi kita semua," ungkapnya dalam diskusi sore ini “Bincang Tokoh: Mengapa Mereka Mengasihi Ganjar Pranowo dan Mencintai Andika Perkasa” yang diselenggarakan oleh Komunitas Milenial Peduli Indonesia (Kompii) dengan didukung oleh ICSC (Indonesia Center for Society and Culture) dan Indodian, Minggu (23/10/2022).
BACA JUGA :
Pendekar Bergerak, Deklarasikan Andika Perkasa Sebagai Calon Presiden 2024-2029
Alasan selanjutnya, kata Hendrawan, Andika Perkasa secara “radikal” menakjubkan dengan menunjukkan diri sebagai pribadi penuh cinta.
"Kehidupan beliau dalam keluarga, karir, dan bernegara menguatkan pendapat ini. Jika kita melihat dan mengikuti kiprah beliau, akan sulit menolak simpulan ini," kata dia.
Sentuhan humanis sebagai prajurit dan tokoh nasional telah dirasakan dan dikagumi masyarakat secara luas. "Kita sulit untuk tidak jatuh cinta kepada sosok Andika Perkasa," ucapnya
Cinta, lanjut Hendrawan, adalah unsur kekuatan batiniah manusia. Hal ini adalah alasan keberadaan (raison d'être) dan benang penting dari setiap insan.
"Api cinta kepada rakyat yang ada pada diri Andika Perkasa inilah yang membuat kita mencintai sosok beliau, sama seperti kita mencintai Presiden Joko Widodo," tegasnya.
Lebih dari itu, Andika Perkasa berani diawasi dengan cermat, dan berusaha sangat keras melakukan apa yang benar dengan tulus dan jujur. Andika melakukannya karena rasa cinta dan hormat yang mendalam terhadap Konstitusi negara Republik Indonesia, suatu sikap yang saat ini dianggap sepi oleh oknum-oknum politisi oportunis.
Editor : Ali Masduki