Lambat, Komisi A DPRD Surabaya Tak Kunjung Bahas RAPBD 2023, Ada Apa?
Rabu, 26 Oktober 2022 | 11:30 WIB
Ayu menyinggung soal usulan anggaran oleh Komisi A yang hilang dalam RAPBD 2023.
"Dalam usulan pengajuan anggaran, kalau tidak disetujui harusnya disampaikan secara terbuka dalam forum rapat. Tapi yang terjadi kemarin itu, tidak disampaikan terbuka dalam floor. Tapi tahu-tahu hilang usulan anggaran tersebut. Ini yang membuat anggota Komisi A kecewa," terangnya.
Ayu mengatakan, pihaknya awalnya beranggapan usulan anggaran itu sudah clear. Karena tidak ada sanggahan dari komisi lain.
"Tapi kenyataanya di coret. Saya tidak tahu ada kejadian seperti ini. Karena saat itu sedang sakit flu berat," pungkasnya.
Editor : Arif Ardliyanto