Air mata tidak berhenti. Dia bersujud dan memakai Jersey itu dan membuat salib atas rasa syukurnya.
Seorang Tunawisma di Argentina diberi Jersey Lionel Messi untuk Merayakan Kemenangan Argentina di Piala Dunia Qatar 2022. Foto Okezone
Masyarakat yang melihat kejadian itupun berteriak emosional dan bersorak sorak. Beberapa orang datang menghampiri tunawisma tersebut.Semua penjuru kota berpesta merayakan keberhasilan Timnas Argentina membawa pulang Piala untuk pertama kali setelah 36 tahun yang lalu.
Momen tersebut berhasil membuktikan bahwa sepakbola bisa menyatukan semua orang untuk bisa merayakan keberhasilan tim favoritnya.
Hari ini Selasa (20/12/2022), Pemerintah Argentina menetapkan hari libur nasional untuk warganya. Mereka berkumpul di Monumen Obelisk, Buenos Aires untuk menyambut kedatangan Skuad Timnas Argentina yang berhasil membawa trofi Piala Dunia Qatar 2022.
Editor : Arif Ardliyanto