get app
inews
Aa Read Next : MINI Cabrio Seaside Edition Hadir di Indonesia, Eksklusif Hanya 25 Unit

Plaza MINI HR Muhammad Surabaya Resmi Dibuka

Selasa, 16 Mei 2023 | 16:29 WIB
header img
Peresmian Plaza MINI HR Muhammad Surabaya, Jawa Timur, Selasa (16/5/2023). Foto: iNewsSurabaya.id/Ali Masduki

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Plaza MINI HR Muhammad Surabaya resmi dibuka. Showroom MINI terbaru dari BMW Group Indonesia, MINI Asia bersama dengan PT Plaza Auto Raya ini hadir dengan konsep Retail Next Pertama di Indonesia. Dengan diresmikannya showroom terbarunya di Surabaya ini, maka pelanggan dan fans di Jawa Timur akan mendapatkan layanan premium.

Showroom ini merupakan cabang diler MINI resmi ke-6 dari PT Plaza Auto Raya dan yang ke-2 khusus untuk pasar Surabaya. Plaza MINI - HR Muhammad mengusung konsep Retail Next untuk pertama kalinya di Indonesia, konsep terbaru dari BMW Group dengan desain yang segar, membuktikan komitmen brand untuk dekatkan diri ke pelanggan serta berikan pengalaman retail terbaik. 

Plaza MINI HR Muhammad beralamat di Jl. Mayjen HR. Muhammad No.285, Pradahkalikendal, Dukuh Pakis, Surabaya, memiliki luas bangunan 1.400 m2 dengan tiga lantai. Plaza MINI HR Muhammad hadirkan lima unit display kendaraan MINI dan 4 stall di area bengkel, yang mana salah satunya merupakan stall Electric. 

Peresmian Plaza MINI HR Muhammad dihadiri oleh manajamen dari BMW Group Indonesia: Jodie O’tania, Director of Communications dan Bayu Riyanto, Vice President Sales and Network Development. Kemudian dari MINI Asia, Kidd Yam, Head of MINI Asia, dan dari PT Plaza Auto Raya, Robert Wardhana, Chairman, Paula Dewiyanti, President Director, dan Ferdy Purnama, Director. 

Director of Communications BMW Group Indonesia Jodie O’tania mengatakan, MINI Indonesia sangat antusias menyambut pembukaan Plaza MINI HR Muhammad, yang merupakan diler keenam Plaza MINI dan yang kedua di Surabaya. Ini buktikan komitmen Plaza MINI untuk terus kembangkan brand MINI di Indonesia. 

"BMW Group Indonesia menyadari pentingnya pasar Surabaya untuk kembangkan pasar kendaraan premium kompak MINI. Pasar di Surabaya berikan sumbangan sebesar 10 persen untuk total penjualan MINI di Indonesia, dan kami berharap dengan adanya showroom terbaru ini dapat tingkatkan kontribusi hingga 15 persed," terangnya. 

Hal luar biasa lainnya, lanjut Jodie, fasilitas Plaza MINI HR Muhammad ini merupakan showroom MINI pertama di Indonesia yang telah mengadopsi desain dan pendekatan MINI RETAIL NEXT. 

"Ini merupakan sebuah strategi BMW Group untuk memberikan fasilitas dengan design, strategi sustainability dan layanan yang mengedepankan kenyamanan pelanggan. Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada seluruh tim Plaza MINI, atas upaya mereka dalam mengembangkan diler MINI yang sesuai dengan pendekatan brand ikonik ini. Kami berharap untuk melihat kemitraan ini terus tumbuh ke tingkat kesuksesan yang lebih tinggi,” paparnya.

Editor : Ali Masduki

Follow Berita iNews Surabaya di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut